Profil Filomeno Junior, Pemain Timor Leste yang Ingin Berseragam Persija Jakarta

Syaiful Rachman Suara.Com
Kamis, 27 Januari 2022 | 18:05 WIB
Profil Filomeno Junior, Pemain Timor Leste yang Ingin Berseragam Persija Jakarta
Pemain Timor Leste, Filomeno Junior saat konferensi pers jelang hadapi Timnas Indonesia (dok. PSSI)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pemain Timor Leste, Filomeno Junior, mengatakan ingin memperkuat Persija Jakarta. Hal itu diungkapkan jelang duel Timnas Indonesia vs Timor Leste di laga uji coba bertajuk FIFA Matchday.

Selain mengomentari partai yang dijadwalkan akan berlangsung pada Kamis (27/1/2022) malam WIB itu, Junior juga menyebut intens menonton kompetisi sepak bola Indonesia, Liga 1.

Pemain berusia 23 tahun tersebut mengaku bahwa Liga Indonesia juga ditayangkan di Timor Leste dan dia menjadi salah satu orang yang sering menyaksikannya.

Pelatih Tim Nasional Indonesia Shin Tae-yong (kiri) didampingi pemain Timnas Indonesia Evan Dimas (kedua kiri) berfoto dengan Pelatih Timnas Timor Leste Fabio Magrao (kedua kanan) yang didampingi pemain Timnas Timor Leste Filomeno Junior (kanan) saat konferensi pers di kawasan Seminyak, Badung, Bali, Rabu (26/1/2022). ANTARA/Naufal Fikri Yusuf
Pelatih Tim Nasional Indonesia Shin Tae-yong (kiri) didampingi pemain Timnas Indonesia Evan Dimas (kedua kiri) berfoto dengan Pelatih Timnas Timor Leste Fabio Magrao (kedua kanan) yang didampingi pemain Timnas Timor Leste Filomeno Junior (kanan) saat konferensi pers di kawasan Seminyak, Badung, Bali, Rabu (26/1/2022). ANTARA/Naufal Fikri Yusuf

"Di Timor Leste ada siaran Liga Indonesia dan saya juga sering menontonnya. Liga Indonesia bagus dan penontonnya banyak, saya punya mimpi bisa bermain di sana," kata Filomeno pada sesi jumpa pers sebelum laga, Rabu (26/1/2022).

Baca Juga: Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Timor Leste, FIFA Matchday Malam Ini

Secara spesifik bahkan Filomeno menyebut Persija Jakarta sebagai tim favoritnya di Indonesia. Dia pun berharap suatu hari bisa memperkuat 'Macan Kemayoran'.

"Idola saya Persija. Semoga bisa main di Persija," ujar Filomeno.

Profil Filomeno Junior

Filomeno Junior merupakan pemain kelahiran 21 Juni 1998 di Timor Leste. Jadi, pada dasarnya dia lahir ketika Timor Leste masih menjadi bagian dari Indonesia.

Seiring berkembangnya sepak bola di Timor Leste, bakat-bakat sepak bola pun mulai bermunculan.

Baca Juga: 3 Kemenangan Besar Timnas Indonesia atas Timor Leste

Sejak digulirkan kompetisi sepak bola profesional di Timor Leste pada 2016 dengan nama Liga Futebol Amadora, atmosfer sepak bola di negeri itu semakin meriah.

Filomeno pun bergabung dengan salah satu klub di Timor Leste tidak lama setelah liga profesional digulirkan. Dia bergabung dengan SLB Laulara.

Meski belum pernah memberikan gelar juara buat timnya, Filomeno terbilang menjadi salah satu pemain terbaik di Timor Leste.

Faktanya sudah sejak 2018 dia memperkuat Timnas Timor Leste. Menurut catatan Transfermarkt, Filomeno melakoni debutnya bersama Timnas Timor Leste pada Kualifikasi Piala AFF 2018 melawan Brunei.

Dia kemudian menjadi andalan Timor Leste pada Piala AFF 2018. Meski tak satu kalipun meraih kemenangan, Filomeno bermain penuh dalam 4 pertandingan di fase grup.

Dia juga menjadi bagian dari tim U-23 Timor Leste yang berlaga di Asian Games 2018 Jakarta-Palembang. Saat itu Timor Leste dikalahkan China, UAE, dan Suriah.

Pertandingan teraktual yang dilakoni Filomeno Junior untuk Timor Leste adalah Piala AFF 2020. Timor Leste jadi bulan-bulanan Grup A dengan menelan kekalahan di empat pertandingan.

[Penulis: Aditia Rizki]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI