Profil Julian Alvarez, Pemain Argentina yang Digadang-gadang sebagai Suksesor Sergio Aguero di Manchester City

Syaiful Rachman
Profil Julian Alvarez, Pemain Argentina yang Digadang-gadang sebagai Suksesor Sergio Aguero di Manchester City
Pemain River Plate Julian Alvarez bersama rekan dan ofisial tim mengangkat trofi juara liga primer Argentina 2021 seusai laga melawan Racing Club di Estadio Monumental, Buenos Aires, Argentina (25/11/2021). ANTARA FOTO/REUTERS/Agustin Marcarian/aww.

Manchester City menebus Julian Alvarez dari River Plate.

Suara.com - Manchester City dikabarkan sudah mencapai kesepakatan dengan River Plate ihwal transfer penyerang muda asal Argentina, Julian Alvarez.

Meski demikian, Julian Alvarez tidak akan langsung bermain bersama Manchester City di paruh musim ini. Alvarez akan tetap bermain bersama River Plate hingga musim 2021/22 berakhir, dengan status pinjaman.

Kabar tersebut disampaikan oleh jurnalis Italia, Fabrizio Romano. City disebut sepakat untuk menebus harga Alvarez sebesar 18,5 juta euro atau setara Rp 299,99 miliar.

Kehadiran Alvarez jelas dibutuhkan City yang sedang mencari suksesor Sergio Aguero. Terlebih, penampilan Alvarez bersama River Plate tengah moncer.

Baca Juga: Penasihat Teknis Timnas Indonesia Bertemu Pep Guardiola, Netizen Heboh: Jadi Dirtek PSSI?

Penyerang River Plate, Julian Alvarez. [JUAN MABROMATA / AFP]
Penyerang River Plate, Julian Alvarez. [JUAN MABROMATA / AFP]

Profil Julian Alvarez

Julian Alvarez merupakan pemuda kelahiran Calchin, Cordoba, Argentina, pada 31 Januari 2000. Dia adalah salah satu pemain muda Argentina paling menjanjikan saat ini.

Sejak kecil dia membela tim di kampung halamannya, Atletico Calchin. Dia kemudian pindah ke River Plate pada 2016.

Alvarez bergabung dengan tim junior River Plate dan sempat mengikuti turnamen Generation Adidas Cup. Sebelum bergabung dengan River Plate, bakat Alvarez sebetulnya sudah dilihat oleh klub-klub Eropa.

Dia tercatat pernah menjalani trial bersama Real Madrid dan mencetak 2 gol dari 5 pertandingan di kompetisi kelompok umur. Namun, dia gagal masuk ke Madrid karena batasan usia.

Baca Juga: Ah Gila! Ternyata Tijjani Reijnders Tolak Tawaran Manchester City, Ini Pengakuan Media Italia

Alvarez pun akhirnya bergabung dengan River Plate dan setelah 4 tahun di tim junior, dia mendapat kesempatan masuk ke skuad senior pada musim 2018/19 di bawah arahan pelatih Marcelo Gallardo.