Profil Mario Balotelli, Penyerang Bandel yang Akhirnya Kembali ke Timnas Italia

Super Mario comeback ke skuad Gli Azzurri setelah tiga tahun menghilang.
Balotelli kemudian kembali ke Italia pada Januari 2013 saat direkrut AC Milan sebelum akhirnya diboyong ke Liverpool pada 2014.
Setelah merasakan dua kompetisi besar, Balotelli kemudian mengawali tantangannya di Liga Prancis bersama Nice pada 2016 dan Marseille 2019.
Bersama klub yang disebut terakhir, masa kerja Balotelli tak berlangsung lama. Sebab, pada Agustus 2019, dia kembali ke Italia untuk memperkuat Brescia.
Namun, saat kontraknya berakhir pada pertengahan tahun 2020, Balotelli berstatus tanpa klub alias menganggur selama separuh musim.
Baca Juga: Terakhir Debut Pakai 3-5-2, Tim Asuhan Patrick Kluivert Gagal Menang
Baru pada akhir tahun 2020, ia mendapat pekerjaan dari klub Serie B, Monza, dengan kontrak selama tujuh bulan.
Yang terbaru, Balotelli memperkuat klub Liga Super Turki, Adana Demirspor, dan resmi diumumkan sebagai rekrutan baru pada 7 Juli 2021.
Sementara itu, di level tim nasional, Balotelly mendapatkan caps pertamanya saat Italia berjumpa Pantai Gading pada laga uji coba di tahun 2010.
Sejauh ini, dia sudah lebih dari 30 kali memperkuat Gli Azzurri di berbagai ajang, termasuk Euro 2012, Piala Konfederasi FIFA 2013, dan Piala Dunia 2014.
Balotelli juga sukses membantu timnas Italia melaju hingga partai final Euro 2012, lewat dua gol yang dia cetak ke gawang Jerman.
Baca Juga: Ayah Emil Audero: Agak Jengkel Lihat Video Itu
Balotelli sebetulnya diakui sebagai pemain potensial saat masih muda karena kemampuannya yang komplet sebagai striker. Selain memiliki kekuatan, ia juga memiliki kecepatan dan ketajaman untuk menjebol gawang lawan.