Klasemen Liga Inggris Usai Liverpool dan Chelsea Petik Kemenangan

Reky Kalumata Suara.Com
Senin, 24 Januari 2022 | 07:30 WIB
Klasemen Liga Inggris Usai Liverpool dan Chelsea Petik Kemenangan
Bola dengan logo Liga Inggris. [ANDY RAIN / POOL / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Liverpool dan Chelsea sukses memetik kemenangan di pekan ke-23 dan hasil tersebut sekaligus memangkas jarak dengan Manchester City yang bertengger di puncak klasemen Liga Inggris.

Manchester City yang main lebih awal pada Minggu (23/1/2022) dini hari WIB harus merelakan tren kemenangan beruntun mereka berakhir lantaran ditahan imbang 1-1 oleh Southampton saat bertandang ke St. Mary's.

Hasil tersebut diikuti kemenangan dua tim pesaing terdekat City sehari kemudian, yakni Liverpool dan Chelsea.

Liverpool yang bertanding pada Minggu malam tadi mampu menahan gelombang kebangkitan Crystal Palace untuk meraih kemenangan 3-1 di Selhurst Park.

Baca Juga: Menang 2-0, Chelsea Beri Tottenham Hotspur Kekalahan Perdana Di Era Conte

Sekira dua jam berselang, Chelsea kembali ke jalur kemenangan dengan menundukkan Tottenham Hotspur 2-0 di Stamford Bridge.

Hasil-hasil tersebut membuat keunggulan City dalam perburuan gelar juara sedikit terpangkas. City tetap duduk di puncak klasemen dengan koleksi 57 poin, tapi mereka kini hanya unggul sembilan poin atas Liverpool dan sepuluh poin dari Chelsea.

Sementara itu, Manchester United untuk pertama kalinya kembali ke empat besar klasemen sejak Desember tahun lalu setelah mengalahkan West Ham United dengan skor 1-0 berkat gol dramatis Marcus Rashford di Old Trafford pada Sabtu.

MU melompat dari urutan ketujuh untuk naik ke peringkat keempat dengan koleksi 38 poin, unggul satu poin atas West Ham yang kini turun di peringkat ketujuh.

Perubahan juga terjadi di zona degradasi, di mana Norwich City sukses mentas dari zona merah tersebut dan naik ke urutan ke-17 dengan 16 poin setelah menang telak 3-0 di markas Watford pada Sabtu dini hari WIB, demikian seperti dimuat Antara.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris: Penalti Fabinho Jadi Kunci, Liverpool Menang 3-1 di Markas Crystal Palace

Berikut hasil pertandingan pekan ke-23 Liga Inggris :

Pertandingan Sabtu (22/1/2022) dini hari WIB :
Watford 0 - Norwich City 3 (Joshua Sargent 51', 74', Juraj Kucka bd-90+2')

Sabtu (22/1) malam s.d. Minggu (23/1) dini hari WIB:
Everton 0 - Aston Villa 1 (Emiliano Buendia 45+3')
Brentford 1 - Wolverhampton 2 (Ivan Toney 71'; Joao Moutinho 48', Ruben Neves 78')
Leeds United 0 - Newcastle United 1 (Jonjo Shelvey 75')
Manchester United 1 - West Ham United 0 (Marcus Rashford 90+3')
Southampton 1 - Manchester City 1 (Kyle Walker-Peters 7'; Aymeric Laporte 65')

Minggu (23/1) malam WIB:
Crystal Palace 1 - Liverpool 3 (Odsonne Edouard 55'; Virgil van Dijk 8', Alex Oxlade-Chamberlain 32', Fabinho p-89')
Arsenal 0 - Burnley 0
Leicester City 1 - Brighton & Hove Albion 1 (Patson Daka 46'; Danny Welbeck 82')
Chelsea 2 - Tottenham Hotspur 0 (Hakim Ziyech 47', Thiago Silva 55')

Jadwal Liga Inggris

Klasemen Liga Inggris Pekan ke-23. (Antara)
Klasemen Liga Inggris Pekan ke-23. (Antara)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI