Mulai Benahi Persija, Sudirman: Terpenting, Para Pemain Harus Happy

Jum'at, 21 Januari 2022 | 19:47 WIB
Mulai Benahi Persija, Sudirman: Terpenting, Para Pemain Harus Happy
Pelatih Persija Sudirman sedang memimpin latihan, Senin (1/3/2021). (dok Persija)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Persija Sudirman mulai membenahi kekurangan Macan Kemayoran setelah dipecatnya Angelo Alessio. Menurutnya, Marko Simic dan kawan-kawan butuh suasana yang menyenangkan dalam latihan.

Menurut Sudirman hal itu yang kurang didapat Persija saat dipegang Alessio. Apalagi, situasi kompetisi saat ini membuat pemain tidak bisa berjumpa dengan keluarga dalam waktu yang cukup lama.

Oleh karena itulah suasana latihan harus dibuat nyaman bagi pemain sehingga bisa melupakan sejenak kerinduan dengan keluarga yang ditinggal cukup lama.

Pelatih Persija Sudirman sedang memimpin latihan, Senin (1/3/2021). (dok Persija)
Pelatih Persija Sudirman sedang memimpin latihan, Senin (1/3/2021). (dok Persija)

"Yang terpenting adalah bagaimana pemain bisa happy dalam sepak bola, apalagi sistem kompetisi saat ini kita meninggalkan keluarga terlalu lama. Rasa kepercayaan ke pemain itu harus lebih tidak hanya terpaku dengan latihan saja," kata Sudirman saat bincang virtual bersama awak media, Kamis (20/1/2022) malam WIB.

Baca Juga: Tak Ada Opsi Lain, Sudirman Sosok Paling Tepat Tukangi Persija Jakarta

"Kami juga harus memberikan mereka suasana happy sehingga membuat mereka melupakan rasa rindu mereka ke keluarga. Karena kalau kita terlalu fokus ke penekanan yang terlalu over itu tidak bagus juga buat pemain," jelasnya.

Sudirman menyadari jika dirinya mengemban tanggung jawab yang sangat besar setelah hengkangnya Angelo Alessio. Mengingat manajemen tim berjuluk Macan Kemayoran itu tetap menginginkan Marko Simic cs finis di tiga besar di akhir musim.

Meski demikian, pelatih yang sukses membawa Persija menjadi kampiun Piala Menpora 2021 itu optimistis target bisa tercapai.

"Ini bukan tugas ringan bagi saya. Kita tahu Persija tim besar dan punya suporter yang sangat fanatik," terang mantan pemain Timnas Indonesia tersebut.

"Hal Pertama yang harus saya benahi adalah pemain harus kembali percaya diri, lalu di latihan mereka enjoy sehingga apa yang ingin saya berikan bisa diterima dengan baik, mereka bisa aplikasikan strategi yang saya inginkan," pungkasnya.

Baca Juga: Lima Pemain Arema FC Positif Covid-19, Sudarmaji: Insya Allah 28 Januari Mendatang Mereka Sudah Fit

Persija Jakarta saat ini masih berada di posisi delapan klasemen sementara BRI Liga 1 dengan perolehan 29 poin. Selisih 11 poin dari Persib Bandung yang kini ada di posisi ketiga.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI