Prediksi Arsenal vs Liverpool di Semifinal Piala Liga Inggris, 21 Januari 2022

Arief Apriadi Suara.Com
Kamis, 20 Januari 2022 | 11:27 WIB
Prediksi Arsenal vs Liverpool di Semifinal Piala Liga Inggris, 21 Januari 2022
Gelandang Arsenal, Bukayo Saka (kiri) melakukan selebrasi dengan rekan-rekannya setelah mencetak gol pembuka timnya dalam laga pekan ke-21 Liga Inggris antara Arsenal vs Manchester City di Stadion Emirates, London pada 1 Januari 2022. Adrian DENNIS / AFP.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Duel Arsenal vs Liverpool akan tersaji dalam laga leg kedua semifinal Piala Liga Inggris 2021/2022. Pertandingan ini akan berlangsung di Stadion Emirates pada Jumat (21/1/2022) pukul 02.45 WIB.

Laga ini akan menentukan siapa tim yang berhak melawan Chelsea di partai puncak Piala Liga Inggris. Pada leg pertama, duel Liverpool vs Arsenal berakhir imbang tanpa gol.

Dalam pertandingan leg pertama, Arsenal patut mendpatkan kredit lebih lantaran mampu menahan imbang Liverpool meski harus bermain dengan 10 orang pasca kartu merah Granit Xhaka pada menit ke-24.

Di sisi lain, pasukan Mikel Arteta juga diuntungkan lantaran Liverpool yang tampil dominan dalam hal penguasaan bola, tak benar-benar mampu bikin peluang berbahaya di laga tersebut.

Baca Juga: Prediksi PSM Makassar vs Persik Kediri di BRI Liga 1

Absennya Mohamed Salah dan Sadio Mane yang tengah membela negara masing-masing di Piala Afrika, sangat terasa di kubu Liverpool yang tak mampu membukukan satu pun tembakan tepat sasaran sepanjang laga seturut catatan situs resmi EFL.

Hasil imbang 0-0 membuat Liverpool untuk pertama kalinya gagal mencetak gol di Anfield sepanjang musim ini.

Manajer Liverpool, Jurgen Klopp saat itu tak menampik timnya merindukan servis Sadio Mane, Mohammad Salah, dan Naby Keita yang saat ini tengah membela negaranya di Piala Afrika 2021.

“Beri tahu saya satu tim yang tidak akan kehilangan [sosok] Sadio Mane, Mo Salah dan Naby Keita,” kata Jurgen Klopp dalam konferensi pers usai laga dikutip dari Liverpool Echo, Jumat (14/1/2022).

“Tentu saja kami merindukan mereka, kami sudah tahu selama bertahun-tahun bahwa ini bisa terjadi."

Baca Juga: Nasib Apes Pierre-Emerick Aubameyang, Diacuhkan Arteta, Gagal Bela Gabon di Piala Afrika

Celakanya, tiga pemain yang disebutkan Klopp masih belum bisa memperkuat Liverpool lantaran negaranya masing-masing berhasil lolos ke fase knock-out Piala Afrika 2021.

Mohammed Salah mengantarkan Mesir jadi runner-up Grup D, sementara Sadio Mane membawa Senegal juara Grup B diikuti Naby Keita bersama Guinea sebagai runner-up.

Di sisi lain, Arsenal lewat pelatih Mikel Arteta menegaskan bahwa mereka memiliki kans besar untuk melaju ke final. Bermain di hadapan pendukung sendiri akan menambah motivasi Bukayo Saka dan kawan-kawan.

"Kami memiliki kesempatan untuk masuk ke final, yang mendekati gelar, melawan tim besar, di stadion kami, dengan orang-orang kami, jadi kami sangat bersemangat untuk memainkan permainan ini," kata Arteta dikutip dari laman resmi Arsenal.

Head to Head Arsenal vs Liverpool

5 Pertemuan Terakhir

14/01/2022 Liverpool 0-0 Arsenal (Piala Liga Inggris)
21/11/2021 Liverpool 4-0 Arsenal (Liga Inggris)
04/04/2021 Arsenal 0-3 Liverpool (Liga Inggris)
02/10/2020 Liverpool 0-0 Arsenal (Piala Liga Inggris)
29/09-2020 Liverpool 3-1 Arsenal (Liga Inggris)

5 Laga Terakhir Arsenal

22/12/21 Arsenal 5-1 Sunderland (Piala Liga Inggris)
26/12/21 Norwich 0-5 Arsenal (Liga Inggris)
01/01/22 Arsenal 1-2 Man City (Liga Inggris)
10/01/22 Nottingham Forest 1-0 Arsenal (Piala FA).
14/01/2022 Liverpool vs Arsenal (Piala Liga Inggris)

5 Laga Terakhir Liverpool

19/12/21 Tottenham 2-2 Liverpool (Liga Inggris)
23/12/21 Liverpool 3-3 Leicester (Piala Liga Inggris)
29/12/21 Leicester 1-0 Liverpool (Liga Inggris)
14/01/2022 Liverpool 0-0 Arsenal (Piala Liga Inggris)
16/01/2022 Liverpool 3-0 Brentford (Liga Inggris)

Prakiraan Susunan Pemain Arsenal vs Liverpool

Arsenal (4-4-2): Ramsdale; Chambers, Holding, Gabriel, Tierney; Saka, White, Lokonga, Martinelli; Lacazette, Nketiah.

Pelatih: Mikel Arteta.

Liverpool (4-3-3): Alisson; Alexander-Arnold, Matip, Van Dijk, Robertson; Henderson, Fabinho, Jones; Minamino, Firmino, Jota.

Pelatih: Jurgen Klopp.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI