Super Elang Jawa sangat baik dalam menjaga pertahanan meski terus digempur oleh Madura United. Alberto Goncalves dan kawan-kawan dibuat kesulitan untuk mencetak gol di babak kedua ini.
Meski terus ditekan, PSS tidak hanya bermain bertahan. Tim asuhan I Putu Gede itu memanfaatkan serangan balik untuk membobol gawang Madura United.
Namun, tidak ada lagi gol yang tercipta sampai pertandingan selesai. Kedua tim bermain sama kuat 1-1.
Susunan pemain
PSS Sleman (4-3-3): Bagus Prasetiyo; Bagus Nirwanto, Aaron Evans, Asyraq Gufron, Syaiful Ramadhan; Juninho (Rivaldi Bawuo 90", Muhammad Kanu (Miswar Saputra 25'), Kim Kurniawan; Irkham Milla (Riki Dwi Saputro 46'), Wander Luiz, Ramdani Lestaluhu (Misbakus Solikin 46')
Pelatih: I Putu Gede
Madura United (4-1-4-1): M Ridwan; Fandry Imbiri (Dodi Alekvan Djin 64'), Fachruddin Aryanto, Jaimerson Xavier, Andik Rendika Rama; Fadilla Akbar (Silvio Escobar 75'); Rafael da Silva, Slamet Nurcahyo (Haris Tuharea 64', Ronaldo Kwateh 83'), Hugo Gomes, Bayu Gatra (David Laly 83'); Alberto Goncalves
Pelatih: Fabio Lefundes
Baca Juga: 9 Pemain Gagal Perkuat Arema FC Saat Melawan PSIS Semarang Karena Hasil Tes COVID-19 Samar, Positif?