Profil Privat Mbarga, Striker Tajam Andalan Bali United Pengganti Melvin Platje

Reky Kalumata Suara.Com
Selasa, 18 Januari 2022 | 11:22 WIB
Profil Privat Mbarga, Striker Tajam Andalan Bali United Pengganti Melvin Platje
Pesepak bola Bali United Privat Mbarga (kiri) mengumpan bola melewati pesepak bola Persita Tangerang Edo Febriansyah (kanan) saat pertandingan Liga 1 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Senin (17/1/2022). Bali United kalahkan Persita Tangerang dengan skor 2-0. ANTARA FOTO/Fikri Yusuf/wsj.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pemain asing anyar Bali United, Privat Mbarga, sukses menjadi bintang kemenangan timnya saat menghantam Persita Tangerang pada laga pekan ke-20 Liga 1 2021-2022.

Privat Mbarga menjadi aktor penting di balik kemenangan yang diraih Bali United setelah ia sukses mencetak gol telat pada menit ke-87.

Saat pertandingan memasuki detik-detik akhir, Privat Mbarga juga sukses mencatatkan assist untuk gol yang dilesakkan M Rahmat, tepatnya ketika laga memasuki menit ke-90.

Dua kontribusi itu sekaligus menambah daftar kontribusi pemain berusia 30 tahun itu setelah pada laga debutnya ia juga sukses mencetak debut.

Kini, dari total tiga penampilannya bersama Serdadu Tridatu, Privat Mbarga sudah mengoleksi dua gol dan satu assist untuk tim asal Pulau Dewata itu.

Profil Privat Mbarga

Privat Mbarga merupakan penyerang asing terbaru yang berhasil direkrut Bali United pada bursa transfer paruh musim Liga 1 2021-2022.

Pemain bernama lengkap Jean Marie Privat Befolo Mbarga ini direkrut Bali United untuk menggantikan tempat Melvin Platje.

Pemain kelahiran Kamerun ini mengawali kariernya di Liga Kamboja bersama Boeung Ket. Sebelum klub ini, tak ada banyak catatan yang bisa menjelaskan rekam jejak karier Privat di dunia sepak bola.

Baca Juga: Banyak Pemain Arema FC Absen Saat Lawan PSIS Dikarenakan Hasil Tes Covid-19 Samar

Namun, satu hal yang pasti dari karier Privat ialah bahwa sebagian besar kariernya dihabiskan di Kamboja.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI