Suara.com - PSS Sleman akan menghadapai Madura United dalam laga pekan ke-20 BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa (18/1/2022). Pertandingan ini jadi kesempatan kedua tim kembali ke jalur kemenangan.
Pada laga pekan sebelumnya, PSS Sleman kalah dari Arema FC dengan skor 0-2. Sementara Madura United ditaklukkan oleh Bhayangkara FC dengan skor 2-3.
Bagi PSS Sleman, pertandingan ini juga jadi kesempatan mereka untuk membalas kekalahan dari Madura United pada pertemuan pertama di BRI Liga 1 musim ini.
Pada 25 September 2021 lalu, PSS Sleman menyerah dari Madura United dengan skor tipis 0-1.
Saat ini, Super Elang Jawa --julukan PSS-- menempati peringkat 10 klasemen sementara dengan koleksi 24 poin. Sedangkan Madura United berada di posisi 13 dengan 21 poin.
Apabila Madura United menang, poin kedua tim akan memiliki poin sama yakni 24, di mana PSS Sleman bakal turun peringkat lantaran saat ini kalah jumlah selisih gol dari yakni -3 berbanding 0 milik Madura United.
Oleh karena itu, PSS Sleman tidak boleh kalah. Hasil tersebut hanya akan membuat mereka terlempar dari posisi 10 besar.
Pertandingan nanti malam diprediksi akan berjalan seru. Kedua tim bisa menurunkan skuad terbaiknya untuk berusaha mengamankan tiga poin.
Perkiraan susunan pemain PSS Sleman vs Madura United
Baca Juga: Pemain Madura United Alberto Goncalves Dijambret di Bali, Hampir Jatuh Didorong
PSS Sleman: Miswar Saputra; Bagus Nirwanto, Aaron Evans, Mario Maslac, Derry Rachman; Kim Kurniawan, Misbakus Solikin; Irkham Mila, Juninho, Eeng Supriyadi; Wander Luiz
Pelatih: I Putu Gede
Madura United: Muhammad Ridwan; Alexvan Djin, Jaimerson, Fachrudin Aryanto, Novan Setya Sasongko; Hugo Gomes dos Santos, Asep Berlian; Haris Tuharea, Renan Silva, Bayu Gatra; Alberto Goncalves
Pelatih: Fabio Lefundes