Tendangan keras Iban Edu Salvador dari jarak jauh hampir membawa Guinea Ekuatorial unggul pada babak pertama. Dia juga mengaransemen peluang yang tidak bisa diselesaikan dengan baik oleh Luis Nlavo setelah turun minum.
Mereka kembali nyaris memecahkan kebuntuan pada pertengahan babak kedua tetapi dari sepak pojoklah mereka kemudian mencetak gol lewat Esteban Obiang yang kelahiran Spanyol dan berlari ke arah penonton begitu selesai mencetak gol, demikian AFP.