Suara.com - RANS Cilegon FC sempat berniat mendatangkan Mesut Ozil. Namun karena terbilang mahal, niat ini pun diurungkan.
Oleh karenanya, tim berjuluk The Prestige Phoenix ini bisa melirik lima pemain top dunia lainnya yang bisa dibawa ke Indonesia. Harganya terbilang lebih murah.
Dalam beberapa waktu belakangan ini, sepak bola Indonesia digemparkan dengan keinginan RANS Cilegon FC merekrut playmaker kenamaan dunia, Mesut Ozil.
Keinginan ini keluar dari mulut sang pemilik, Raffi Ahmad yang menyebut bahwa bintang berkebangsaan Jerman itu tertarik bermain di Liga 1.
Bahkan Raffi Ahmad mengaku dirinya telah berkomunikasi dengan pemain Fenerbahce tersebut dan telah menjalin kesepakatan.
“Mesut Ozil tertarik gabung untuk Liga 1 musim depan. Saya sudah berkomunikasi via WhatsApp dan bisa dikatakan kami telah menjalin kesepakatan,” tutur Raffi Ahmad.
Namun niatan ini urung terealisasi. Pasalnya, biaya untuk mendatangkan Mesut Ozil sangat mahal untuk klub Indonesia yakni sekitar 3,7 juta euro atau setara Rp60,4 miliar merujuk laman Transfermarkt.
Angka ini didapat dari biaya transfer karena Mesut Ozil masih terikat kontrak dengan Fenerbahce, serta gaji tahunan sang pemain itu sendiri.
Kendati batal mendatangkan pemain top dunia pada sosok Ozil untuk Liga 1 musim depan, RANS Cilegon FC dan Raffi Ahmad bisa saja melirik salah satu dari lima pemain top dunia yang punya potensi besar berlabuh ke Indonesia.
Baca Juga: Raffi Ahmad Sebut Harga dan Gaji Kemahalan, RANS Cilegon FC Batal Beli Mesut Ozil?
Kira-kira dari siapa saja pemain top dunia yang bisa didatangkan RANS Cilegon FC? Berikut daftarnya.