Suara.com - Persebaya Surabaya berhasil mengalahkan PSM Makassar dalam laga pekan ke-19 BRI Liga 1 2021/2022, Jumat (14/1/2022) malam WIB. Pelatih Bajul Ijo, Aji Santoso merasa sangat puas.
Duel Persebaya Surabaya vs PSM Makassar yang tersaji di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali itu berakhir dengan skor 2-1 untuk klub kebanggaan Bonek tersebut.
Persebaya mencetak dua gol melalui Taishei Marukawa (menit ke-3) dan Marselino Ferdinan (55’). Sementara PSM Makassar cuma bisa melesakkan satu gol lewat Wiljan Pluim (84’).
Hasil ini membuat Persebaya berhasil menuntaskan misi balas dendam alias revans dari PSM Makassar ketika mereka kalah 1-3 pada 18 September 2021 lalu.
Baca Juga: PSIS Semarang Dapat Kabar Gembira, Pratama Arhan Akhirnya Bergabung dan Siap Bermain
“Tentunya kami bersyukur dengan pertandingan malam hari ini, di mana tim mengamankan poin 3, menang 2-1,” ujar pelatih Persebaya, Aji Santoso usai laga.
“Itu tadi pertandingan yang cukup sulit dan pertandingan yang cukup menarik. Dua tim saling jual beli serangan.”
“Hasil itu menandakan bahwa revans kali ini sudah terbalaskan, karena di pertemuan pertama kalah 1-3, malam ini kami menang 2-1.”
Tambahan tiga poin mengantar Persebaya naik ke posisi tiga menyingkirkan Persib Bandung. Total, mereka sudah mengumpulkan 39 poin dari 19 laga.
Persebaya kini cuma berselisih satu poin dari Bhayangkara FC dan Arema FC yang duduk di peringkat 1-2 klasemen BRI Liga 1.
Baca Juga: Tak Ingin Lagi Dikalahkan Tim Papan Bawah, Persija Enggan Remehkan Persela Lamongan
Sementara bagi PSM Makassar, kekalahan ini memaksa mereka bertahan di papan tengah. Juku Eja --julukan PSM Makassar-- saat ini ada di peringkat 11 dengan perolehan 23 poin.