Suara.com - Persija Jakarta menelan kekalahan dari Persipura Jayapura dalam lanjutan BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa (11/1/2022) sore WIB. Meski mencetak gol, debut Makan Konate tercoreng dengan kekalahan 1-2 dari Persipura.
Kekalahan membuat Persija gagal merangkak ke papan atas klasemen sementara. Saat ini tim asuhan Angelo Alessio ada di posisi enam dengan mengumpulkan 28 poin dari 19 laga.
Sementara Persipura kemenangan membuat mereka keluar dari zona degradasi. Kini Mutiara Hitam --julukan Persipura mengumpulkan 17 poin di posisi 15.
Persija yang tampil menekan justru kebobolan lebih dahulu pada menit 25. Ferinando Pahabol yang tidak terkawal dengan muda membobol gawang Andritany Ardhiyasa.
Persija tidak bermain baik di babak pertama ini. Mereka sering buat salah passing yang membahayakan gawang mereka sendiri.
Terbukti, Persipura Jayapura kembali mencetak gol keduanya lewat Yevhen Bokhasvili pada menit ke-44. Sang pemain berhasil mendapatkan umpan manis dari Ramiro Fergonzi dan melepaskan tendangan yang tak bisa diantisipasi Andritany Ardhiyasa.
Gol tersebut menutup jalannya pertandingan babak pertama. Persipura ungguli Persija 2-0 hingga turun minum.
Persija yang tertinggal berusaha untuk menyamakan kedudukan. Namun, mereka sulit melakukannya karena kokohnya pertahanan tim berjuluk Mutiara Hitam tersebut.
Alih-alih untuk mencetak gol, Persija harus kehilangan satu pemain. Dwiki Arya harus mandi lebih cepat pada menit ke-66 karena menerima kartu kuning kedua.
Baca Juga: Profil Samsul Arif, Pemain Persebaya yang Bikin Tira Persikabo Gigit Jari
Kalah jumlah pemain membuat Macan Kemayoran --julukan Persija-- semakin sulit membongkar pertahanan Persipura di babak kedua ini. Justru sebaliknya Persipura yang memberikan tekanan kepada Persija.