Suara.com - Bhayangkara FC akan menghadapi Arema FC dalam pekan ke-18 BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Kompyang Sujana, Bali, Minggu (9/1/2022), dan Pelatih Bhayangkara FC Paul Munster bicara soal kepemimpinan wasit di pertemuan pertama kedua tim musim ini.
Pada pertemuan yang berlangsung 12 September 2021, kedua tim bermain sama kuat 1-1. Bhayangkara FC unggul lebih dulu pada menit 65 lewat gol Ezechiel N'Douassel yang kemudian dibalas pada menit ke-72 oleh Dendi Santoso.
Dalam laga tersebut ada keputusan wasit yang dianggap Munster kontroversial. Pertama kartu merah terhadap pemainnya Teuku Muhammad Ichsan dan gol yang diciptakan Singo Edan --julukan Arema FC-- berbau offside.
"Satu-satunya hal yang saya tekankan minta besok hanyalah pertandingan yang fair karena pertemuan sebelumnya lawan Arema kita dapat kartu merah dan juga gol yang mereka ciptakan itu offside," kata Paul Munster dalam konferensi pers virtual, Sabtu (8/1/2022).
Baca Juga: Dramatis! Gol Telat Boaz Solossa Selamatkan Borneo FC, Persik Kediri Gigit Jari
"Jadi yang saya minta untuk pertandingan besok yaitu kepemimpinan wasit yang fair dan juga mungkin soal kartu di mana beberapa pertandingan terakhir kami sangat mudah sekali mendapatkan kartu," sambungnya.
Lebih lanjut, juru taktik asal Irlandia Utara itu mengaku sulit menganalisa kelemahan Arema FC dari laga putaran pertama. Sebab, duel tersebut dirusak oleh kepemimpinan wasit.
"Sebenarnya cukup sulit menganalisa pertandingan sebelumnya lawan Arema karena di pertandingan tersebut bukan Arema yang buat masalah untuk tim kami, tapi dari kepemimpinan wasit," jelasnya.
"Jadi kita lihat saja besok bagaimana jalannya pertandingan nanti," pungkas mantan juru formasi Timnas Vanuatu tersebut.
Saat ini Bhayangkara FC berada di posisi dua klasemen sementara BRI Liga 1 dengan perolehan 37 poin dari 17 laga. Jumlah tersebut sama dengan yang dikumpulkan Persib di puncak klasemen. Persib telah memainkan 18 pertandingan.
Baca Juga: Hasil Liga 1: Penalti Anco Jansen Paksa Madura United Berlutut di Kaki Pemain PSM Makassar
Artinya jika Bhayangkara FC mampu mengalahkan Arema, mereka bakal gusur posisi Maung Bandung --julukan Persib.
Sementara itu, Arema FC saat ini menempati peringkat tiga. Tim asuhan Eduardo Almeida itu mengumpulkan 34 poin dari 17 pertandingan.