Milan vs Roma: Diwarnai Dua Kartu Merah, Rossoneri Gilas Pasukan Mourinho

Arief Apriadi Suara.Com
Jum'at, 07 Januari 2022 | 05:12 WIB
Milan vs Roma: Diwarnai Dua Kartu Merah, Rossoneri Gilas Pasukan Mourinho
Penyerang AC Milan asal Portugal, Rafael Leao (kedua dari kiri) melakukan selebrasi dengan Zlatan Ibrahimovic (tengah) dan rekan satu timnya setelah mencetak gol ketiga timnya dalam laga pekan ke-20 Liga Italia antara AC Milan vs Roma di stadion San Siro di Milan pada 7 Januari 2022. Miguel MEDINA / AFP.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - AC Milan berhasil meraup poin penuh saat menjamu AS Roma dalam laga pekan ke-20 Liga Italia, Jumat (7/1/2022) dini hari WIB.

Duel AC Milan vs Roma yang berlangsung di San Siro, Milan itu berakhir dengan kemenangan 3-1 untuk tim tuan rumah.

Penalti Olivier Giroud dan gol Junior Messias sempat dibalas oleh Tammy Abraham sebelum tim tamu kehilangan Rick Karsdorp yang menerima kartu kuning kedua pada menit ke-74.

Situasi timpang sukses dimanfaatkan Milan untuk menambah keunggulan melalui Rafael Leao, lantas Roma kehilangan satu pemain lagi pada pengujung laga ketika Gianluca Mancini juga menerima kartu kuning kedua.

Kartu kuning kedua Mancini juga berbuah hadiah tendangan penalti yang sayangnya gagal dikonversi oleh Zlatan Ibrahimovic, sehingga Milan hanya menutup laga dengan kemenangan 3-1.

Kemenangan itu membuat Milan yang berada di posisi kedua kini memiliki 45 poin dan hanya tertinggal satu poin dari Inter Milan yang pertandingannya batal digelar beberapa jam sebelumnya.

Sedangkan Roma, turun ke urutan ketujuh karena kalah produktivitas gol dibandingkan Fiorentina meski sama-sama memiliki 32 poin, demikian catatan laman resmi Liga Italia.

Pertandingan baru berjalan empat menit ketika VAR meninjau insiden tembakan voli Theo Hernandez yang berakhir dimentahkan oleh kiper Rui Patricio, tetapi menduga Abraham melakukan pelanggaran handball dalam proses tersebut.

Setelah nyaris tiga menit lamanya, VAR dan wasit Daniele Chiffi menghadiahkan tendangan penalti untuk tuan rumah sukses dikonversi dengan sempurna oleh Giroud demi membawa Milan memimpin 1-0 atas Roma yang masih melancarkan protes atas keputusan merugikan itu.

Baca Juga: Jadwal Bola Malam Ini Live TV: Big Match AC Milan vs Roma, Juventus vs Napoli

Keunggulan Milan berganda pada menit ke-17 setelah Messias menyambar bola muntah hasil tendangan Giroud yang sempat memantul dari tiang gawang dan kali ini Roma tidak punya alasan untuk protes sebab gol itu berawal dari blunder umpan di lini belakang mereka sendiri.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI