Suara.com - Bek Chelsea, Antonio Rudiger, melakukan tindakan usil dalam laga melawan Liverpool pada Minggu (2/1/2022) malam WIB.
Momen tersebut terjadi pada menit ke-53 saat pertandingan masih imbang dengan skor 2-2. Kala itu, The Blues mendapatkan tendangan sudut yang dieksekusi Marcos Alonso.
Ketika Alonso bersiap melakukan tendangan, Rudiger berjalan memepet kiper Liverpool, Caoimhin Kellehe. Tindakan itu memang wajar dilakukan pemain untuk mengganggu kiper lawan.
Akan tetapi, tidak hanya memepet kiper Liverpool, Rudiger juga bertingak licik. Mantan pemain AS Roma itu dengan cekatan membuka sarung tangan kiper asal Irlandia tersebut.
Baca Juga: Intip Momen Haru Elkan Baggott Pamitan dari Timnas Indonesia Usai Piala AFF 2020
Sontak Kelleher melayangkan protes kepada wasit, tapi tak ditanggapi. Kiper berusia 23 tahun itu kemudian terlihat membenaran sarung tangannya lagi yang menjadi korban kelicikan Rudiger.
Terlepas dari insiden itu, pertandingan Chelsea melawan Liverpool berlangsung panas. Sejatinya The Reds mampu unggul dua gol lebih dulu lewat gol Sadio Mane dan Mohamed Salah.
Akan tetapi, Chelsea mampu bangkit jelang berakhirnya babak pertama. Mateo Kovacic awalnya memperkecil ketertinggalan lewat tendangan voli apik. Kemdian Pulisic mencetak gol penyeimbang.
Di babak kedua, tensi pertandingan tidak menurun. Kedua tim sama-sama punya peluang untuk unggul, tapi belum ada gol yang terjadi sehingga membuat skor 2-2 bertahan sampai akhir pertandingan.
Atas hasil ini, Chelsea ada di urutan kedua dengan perolehan 43 poin. Sedangkan Liverpool ada di bawahnya dengan koleksi 42 poin.
Baca Juga: Pemain Timnas Indonesia Dipastikan Absen Bela Klub di Awal Putaran Kedua Liga 1
Liverpool sendiri masih bisa menggeser Chelsea karena punya satu pertandingan yang belum dimainkan. Namun, berkat hasil imbang ini jarak mereka dari Manchester City yang ada di puncak klasemen Liga Inggris semakin jauh.