Suara.com - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, telah mengonfirmasi bahwa Asnawi Mangkualam tak akan dipanggil saat Skuad Garuda Muda terjun di Piala AFF U-23 2022.
Shin Tae-yong mengatakan, Asnawi Mangkualam dan beberapa pemain timnas Indonesia yang berkarier di luar negeri memang tak akan diikutkan pada Piala AFF U-23 2022.
Selain Asnawi Mangkualam, pemain yang dimaksud oleh Shin Tae-yong ialah Egy Maulana Vikri (FK Senica), Witan Sulaeman (Lechia Gdansk), dan Elkan Baggott (Ipswich Town).
"Saya akan membawa skuad yang ada saat ini, tetapi pemain yang merumput di luar negeri seperti Egy, Witan, Elkan, dan Asnawi, mungkin tidak bisa ikut AFF U-23," kata Shin Tae-yong
Baca Juga: Asnawi Mangkualam Buka-bukaan Alasan Berkarir di Luar Negeri, Singgung Anak Muda Indonesia
Sebagai gantinya, Shin Tae-yong akan memanggil pemain-pemain yang berkarier di kompetisi domestik untuk membangun skuad timnas U-23 pada Piala AFF U-23 2022.
Meskipun demikian, pelatih asal Korea Selatan itu tak perlu khawatir karena tak bisa mengikutsertakan Asnawi Mangkualam.
Sebab, dia masih memiliki sederet opsi pemain muda di posisi bek kanan yang bisa dipanggil untuk memperkuat timnas Indonesia U-23.
Berikut Suara.com menyajikan empat pemain alternatif yang bisa dipanggil untuk mengisi sektor bek kanan timnas Indonesia U-23 di Piala AFF U-23 2022.
1. Bagas Kaffa
Baca Juga: Viral! Tak Dilirik Shin Tae-yong, Saddil Ramdani Diminta Publik Malaysia Dinaturalisasi
Amiruddin Bagas Kaffa menjadi salah satu pemain muda jebolan timnas Indonesia U-19 yang sudah mendapatkan menit bermain secara reguler di Liga 1 2021-2022.
Saat ini, bek kanan berusia 19 tahun itu menjadi salah satu pemain utama klub kasta tertinggi di Indonesia, Barito Putera.
Sebelumnya, Bagas memang selalu menjadi andalan Shin Tae-yong ketika masih melatih timnas Indonesia U-19, terutama ketika menggelar TC di Kroasia.
Pemain asal Magelang, Jawa Tengah, ini bisa menjadi alternatif terbaik bagi pelatih asal Korea Selatan itu untuk menggantikan posisi Asnawi Mangkualam.
Sebetulnya, Shin Tae-yong sudah tahu betul kualitas Rifad Marasabessy untuk mengisi sektor bek kanan timnas Indonesia.
Sebab, pemain berusia 22 tahun ini sempat dipanggil saat Shin Tae-yong memimpin pemusatan latihan jelang play-off Kualifikasi Piala Asia 2023 pada bulan September lalu.
Sayangnya, Rifad justru terlambat datang dan tidak menyampaikan pemberitahuan apa pun kepada Shin Tae-yong soal alasan keterlambatannya.
Sehingga, pelatih berusia 52 tahun itu merasa geram karena tindakan indisipliner pemain asal Borneo FC tersebut.
Sebetulnya, keterlambatan Rifad bukan sepenuhnya kesalahan dia. Sebab, hal itu terjadi karena manajemen Borneo FC terlambat melepasnya ke timnas.
3. Bayu Fiqri
Selain Bagas Kaffa, pemain jebolan timnas Indonesia U-19 lainnya yang bisa menjadi alternatif bagi Shin Tae-yong ialah Bayu Mohamad Fiqri.
Pemain berusia 20 tahun itu saat ini menjadi bagian dari skuad utama Persib Bandung di Liga 1 2021-2022.
Sejauh ini, pemain jebolan akademi ASIFA itu sudah mencatatkan delapan penampilan bersama tim asuhan Robert Rene Alberts di Liga 1 2021-2022.
Bayu bisa menjadi opsi tambahan untuk mengisi sektor kanan pertahanan timnas Indonesia U-23 di Piala AFF U-23 2022.
Salah satu pemain yang bisa kembali dipanggil Shin Tae-yong untuk mengisi sektor bek kanan ialah Koko Ari Araya.
Namun, bek Persebaya Surabaya ini masih menjalani pemulihan cedera ACL yang sempat dialaminya. Jika pemain 21 tahun itu bisa segera pulih, tentu ini kabar baik bagi timnas U-23.
Meskipun demikian, Koko masih membutuhkan waktu untuk memulihkan cederanya dan mengembalikan performa terbaiknya.
Jika ia mampu tampil apik saat Persebaya mengarungi putaran kedua Liga 1 2021-2022, bukan tidak mungkin Shin Tae-yong akan kembali memanggilnya ikut TC timnas U-23.
Kontributor: Muh Adif Setiawan