Suara.com - Final Liga 2 2021 mempertemukan Rans Cilegon FC kontra Persis Solo. Laga ini akan dilangsungkan di Stadion Pakansari, Cibinong, Kamis (30/12/2021) malam ini pukul 21.00 WIB.
Pelatih Persis Solo, Eko Purdjianto menyatakan para pemainnya dalam keadaan siap tempur tanpa ada satu pun yang cedera. Ia pun bersyukur telah memenuhi target promosi ke Liga 1 setelah sekian lama Persis berada di kasta kedua.
Namun, perjalanan Persis belum selesai karena ingin membawa pulang trofi juara Liga 2.
Eko tengah memantau kondisi bek sentral Arif Budiyono, yang sempat diganti oleh Rian Miziar di babak kedua laga semifinal kontra Dewa United belum lama ini
"Kami tahu Rans Cilegon tim kuat, kami banyak belajar dari kekalahan lawan mereka di babak delapan besar lalu. Tingkat stres sangat tinggi di semifinal, tapi para pemain bertekad juara Liga 2 musim ini. Kami tetap serius meskipun sudah mengamankan promosi ke Liga 1,” kata Eko seperti dimuat Solopos.com --jaringan Suara.com.
Eko sendiri membawa 27 pemain untuk laga final kontra Rans Cilegon FC ini. "Doa suporter bersama kami, tinggal satu langkah lagi untuk juara," sesumbar mantan pemain Timnas Indonesia itu.
Sementara itu, pelatih Rans Cilegon FC, Rahmad Darmawan juga mengakui timnya serius menatap laga ini meski sudah memastikan tiket promosi.
"Kami bisa bermain enjoy karena target Liga 1 sudah terpenuhi. Tapi kami akan tetap serius," tegas Rahmad.
"Persiapan kami praktis ke recovery karena jeda dua hari (setelah semifinal). Kalau gameplan hanya pemeliharaan saja," terang mantan pelatih Madura United itu.
Pertandingan Rans Cilegon FC vs Persis Solo ini bisa Anda saksikan secara live streaming dengan meng-klik tautan berikut.