Profil Theerathon Bunmathan, Bek Thailand yang Absen Hadapi Indonesia di Final Piala AFF

Syaiful Rachman Suara.Com
Senin, 27 Desember 2021 | 18:29 WIB
Profil Theerathon Bunmathan, Bek Thailand yang Absen Hadapi Indonesia di Final Piala AFF
Pemain Thailand Theerathon Bunmathan (kiri) ditekel pemain Vietnam di leg pertama semifinal Piala AFF 2020 di Stadion Nasional, Singapura, Kamis (23/12/2021). [AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Thailand sukses mengantongi tiket final Piala AFF 2020, namun di partai puncak tersebut mereka tidak akan diperkuat salah satu pemain bintang, Theerathon Bunmathan.

Di partai final, Thailand akan menghadapi Timnas Indonesia yang menyingkirkan Singapura di semifinal Piala AFF 2020.

Theerathon Bunmathan, yang selalu menjadi pilihan utama di sektor kiri pertahanan Thailand di ajang Piala AFF 2020, harus absen karena hukuman akumulasi kartu.

Theerathon Bunmathan mendapatkan dua kartu kuning pada dua pertandingan melawan Vietnam di babak semifinal Piala AFF 2020.

Pemain Thailand Theerathon Bunmathan (kiri) berebut bola dengan pemain Vietnam di leg kedua semifinal Piala AFF 2020 di Stadion Nasional, Singapura, Minggu (26/12/2021). [AFP]
Pemain Thailand Theerathon Bunmathan (kiri) berebut bola dengan pemain Vietnam di leg kedua semifinal Piala AFF 2020 di Stadion Nasional, Singapura, Minggu (26/12/2021). [AFP]

Pada leg pertama yang digelar 23 Desember, Theerathon diganjar kartu kuning oleh wasit setelah terlibat aksi perebutan bola dengan pemain Vietnam.

Sedangkan kartu kuning kedua didapat di leg kedua, Minggu (26/12/2021), karena ia mengangkat kaki terlalu tinggi sehingga menyambar Nguyen Quang Hai.

Profil Theerathon Bunmathan

Theerathon Bunmathan merupakan salah satu pemain senior di skuad timnas Thailand pada ajang Piala AFF 2020.

Pemain yang berposisi sebagai bek kiri ini mengawali kariernya di dunia sepak bola dengan berlatih bersama Bangkok Sports School dan Assumption College Thonburi.

Awal kariernya di dunia profesional diawali ketika bergabung dengan Raj Pracha pada tahun 2008. Atas performa impresifnya, dia kemudian diboyong oleh Buriram United pada 2009.

Baca Juga: 4 Pemain Thailand Ini Berpotensi Jadi Ancaman Timnas Indonesia di Final Piala AFF 2020

Theerathon bermain secara reguler bersama Buriram United karena performanya yang impresif dan konsisten.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI