Tepis Penalti Pemain Singapura, Nadeo Argawinata Akui Sudah Belajar

Senin, 27 Desember 2021 | 14:30 WIB
Tepis Penalti Pemain Singapura, Nadeo Argawinata Akui Sudah Belajar
Kiper Timnas Indonesia, Nadeo Argawinata. (Twitter/@_iftitahuljnh98)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nadeo Argawinata akhirnya angka bicara setelah berhasil menghalau tendangan penalti pemain Singapura, Faris Ramli. Kiper Timnas Indonesia itu mengaku kalau sudah belajar cara menedang skuat The Lions.

Nadeo menjadi salah satu pahlawan Timnas Indonesia setelah membuat penyelamatan penalti di menit ke-90+1. Saat itu, skor masih sama kuat 2-2.

Akan tetapi, Nadeo sangat tenang ketika menghadapi penalti dari pemain Singapura. Nadeo alhasil bisa menepis bola tendangan Faris Ramli.

Momen itu kemudian menjadi titik balik bagi timnas Indonesia untuk bisa menang di leg kedua. Sebab, di babak tambahan waktu tim Garuda mampu menambah dua gol.

Baca Juga: Bintang Timnas Thailand Disebut Licik usai Bungkam Vietnam di Piala AFF 2020

Bicara soal keberhasilannya menepis penalti Singapura, Nadeo mengatakan bahwa dirinya sepat belajar cara penendang Singapura. Dia juga mengaku ada faktor keberuntungan.

"Semalam sebelum pertandingan belajar cara penendang Singapura, feeling juga, bisa dikatakan beruntung, kadang sepak bola butuh keberuntungan," ucap Nadeo dikutip dari situs resmi PSSI.

Selebrasi Nadeo Argawinata. (Instagram/nadeowinataa)
Selebrasi Nadeo Argawinata. (Instagram/nadeowinataa)

Kiper berusia 24 tahun itu juga memuji permainan kompak rekan setimnya yang berjuang hingga akhir, meski terjadi banyak drama.

"Kunci semalem kita bermain kompak, menyerang kompak. Banyak yang dievaluasi, tapi Kunci kita kekompakan," imbuhnya.

Nadeo pun tak lupa mengucapkan syukur bisa membantu timnas Indonesia mencapai final Piala AFF 2020 usai menyingkirkan Singapura.

Baca Juga: Egy Maulana Vikri Berikan Pesan Ini Jelang Indonesia vs Thailand di Final Piala AFF 2020

Adapun jadwal final Piala AFF 2020 akan mempertemukan timnas Indonesia menghadapi Thailand. Babak final akan digelar dua leg pada 29 Desember dan 1 Januari 2022.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI