Suara.com - Pemain Timnas Indonesia, Yabes Roni sempat terlibat ketegangan dengan oknum sejumlah suporter Timnas Singapura pada pertandingan leg kedua semifinal Piala AFF 2020, Sabtu (25/12/2021) malam WIB.
Yabes, yang sejatinya tidak jadi starter bahkan tidak masuk dalam line-up Timnas Indonesia di pertandingan itu, menyaksikan laga di tribun VIP National Stadium SIngapura.
Seorang suporter Singapura tampak mengejek pemain winger Bali United itu dan terus menerus melakukan provokasi. Sejumlah pemain Timnas Indonesia pun berusaha menenangkan Yabes.
Namun sejumlah pemain Timnas Indonesia yang juga tidak bermain, kemudian ikut terpancing amarahnya karena provokasi tersebut.
Baca Juga: Mantan Ketum PSSI La Nyalla Optimis Timnas Gondol Trofi Piala AFF ke Tanah Air
Beberapa pihak keamanan kemudian berupaya meredam emosi Yabes. Namun dari potongan video yang viral, tak ada tindakan yang tegas untuk oknum suporter Singapura tersebut.
Apabila dicermati, momen ini terjadi menjelang berakhirnya babak kedua pertandingan Indonesia vs Singapura.
Ini saat kedudukan imbang 2-2, dan Singapura sedang memiliki kans bagus untuk mencetak gol ketiga sekaligus gol kemenangan mereka.
Pada momen ini, pemain timnas Singapura, Faris Ramli tengah mengambil ancang-ancang untuk mengeksekusi penalti.
Namun, eksekusi penalti di menit ke-90+2 tersebut secara dramatis diblok kiper andalan Timnas Indonesia, Nadeo Argawinata.
Baca Juga: Tatsuma Yoshida: Singapura Tunjukkan Performa Terbaik di Leg Kedua Semifinal Piala AFF
Pertandingan pun harus dilanjutkan hingga babak perpanjangan waktu setelah kedua tim bermain imbang 2-2 pada 90 menit waktu normal leg kedua, dengan agregat saat itu adalah 3-3.
Timnas Indonesia kemudian mencetak dua gol tambahan pada babak extra time 2 x 15 menit, yang membuat skuad Garuda mengamankan tiket final Piala AFF tahun ini di Singapura.
[Muh Adif Setiawan]