Resmi, Persija Jakarta Buang Yann Motta

Kamis, 23 Desember 2021 | 15:48 WIB
Resmi, Persija Jakarta Buang Yann Motta
Selebrasi pemain Persija Jakarta, Yann Motta saat menjebol gawang Borneo FC di Piala Menpora 2021(dok. Persija)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Persija Jakarta resmi membuang satu pemain asing yakni bek asal Brasil, Yann Motta, Kamis (23/12/2021). Disebutkan Yann Motta dilepas sesuai dengan kebutuhan tim.

Memang, belakangan ini Persija sedang dikaitkan-kaitkan dengan Makan Konate. Rumor menyebutkan Yann Motta menjadi korban kedatangan Konate karena membutuhkan slot legiun asing.

Presiden Persija, Mohamad Prapanca berharap Yann Motta bisa semakin berkembang di klub barunya. Namun, belum diketahui ke mana sang pemain akan berlabuh.

Bek Persija Jakarta, Yann Motta (kanan) berduel udara dalam laga Liga 1 2021-2022 kontra PSS Sleman di Stadion Pakansari, Minggu (5/9/2021) malam WIB. [ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya]
Bek Persija Jakarta, Yann Motta (kanan) berduel udara dalam laga Liga 1 2021-2022 kontra PSS Sleman di Stadion Pakansari, Minggu (5/9/2021) malam WIB. [ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya]

"Bukan keputusan yang mudah dan ini murni karena kebutuhan tim. Saya mewakili tim ingin mengucapkan terima kasih kepada Yann Motta atas baktinya selama berseragam Macan Kemayoran," kata Mohamad Prapanca dalam rilis yang diterima Suara.com, Kamis (23/12/2021).

Baca Juga: Weliansyah Resmi Jabat Asisten Pelatih Persela Lamongan

"Yann adalah pemain yang bagus dan pribadi yang luar biasa. Semoga sukses di klub berikutnya" sambung sosok yang akrab disapa Panca tersebut.

Adapun Yann Motta mengaku bersyukur bisa bergabung dengan Persija meski hanya sesaat. Banyak momen-momen indah yang akan selalu ia ingat.

"Di sini banyak pemain pengalaman sehingga saya mendapatkan banyak pelajaran yang berguna di masa depan. Saya sangat senang bisa main di sini. Saya berharap di masa depan bisa kembali lagi untuk Persija," ujar Yann Motta.

"Ada banyak momen yang tak terlupakan. Saya sangat senang bermain bersama rekan-rekan di sini. Terlebih lagi saat juara Piala Menpora 2021."

"Pencapaian itu adalah gelar pertama saya sebagai pemain profesional. Kami pun punya banyak suporter yang selalu mendukung kami di mana pun berada. Terima kasih kepada Persija dan the Jakmania," pungkas pemain 22 tahun itu.

Baca Juga: Tahan Imbang Timnas Indonesia, Ini 3 Pemain Singapura yang Repotkan Pertahanan Garuda

Selama berseragam Persija, Yann Motta tampil dalam 14 laga dan mencetak satu gol di BRI Liga 1.

Masih belum diketahui siapa sosok asing yang bakal dikenalkan Persija, meski rumor kedatangan Makan Konate cukup kencang berhembus.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI