Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Singapura, Tim Garuda Jauh Lebih Superior

Rully Fauzi Suara.Com
Selasa, 21 Desember 2021 | 04:55 WIB
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Singapura, Tim Garuda Jauh Lebih Superior
Para pemain Timnas Indonesia tampil di Piala AFF 2020. [ANTARA FOTO/Humas PSSI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menjelang pertemuan kedua tim pada babak semifinal Piala AFF 2020, Timnas Indonesia memiliki catatan rekor yang cukup impresif saat berjumpa Timnas Singapura.

Sepanjang sejarah, Indonesia dan Singapura telah bentrok sebanyak 60 kali di lintas kompetisi.

Dari seluruh perjumpaan itu, skuad Garuda --julukan Timnas Indonesia-- sukses meraih 31 kemenangan atas Singapura.

Sedangkan The Lions --julukan Timnas Singapura-- tercatat hanya mampu meraih 18  kemenangan. Sementara 11 laga sisanya berakhir sama kuat alias imbang.

Baca Juga: Di Tengah Krisis COVID-19, Klub-klub Liga Inggris Sepakat Kompetisi Tetap Lanjut

Sayangnya, jika bicara Piala AFF, rekor Indonesia melawan Singapura tak terlalu impresif.

Dari total sembilan pertemuan di pesta sepakbola antar negara-negara Asia Tenggara itu, Timnas Indonesia hanya bisa meraih tiga kemenangan.

Ketiga kemenangan itu dicatatkan pada edisi 1998 saat Piala AFF masih bernama Piala Tiger (menang 2-1), edisi 2012 (menang 1-0), dan terakhir kali pada 2016 (menang 1-0).

Sementara itu, Singapura berhasil meraih empat kemenangan atas Indonesia di Piala AFF, sedangkan dua laga lainnya berakhir tanpa pemenang.

Tentu, perjumpaan di semifinal Piala AFF 2020 ini akan jadi kesempatan bagi Evan Dimas dan kawan-kawan untuk memperbaiki catatan tersebut.

Baca Juga: Bursa Transfer Segera Dibuka, Klopp Enggan Datangkan Pemain yang Belum Divaksin

Menurut jadwal, leg pertama semifinal akan digelar di National Stadium, Singapura pada Rabu (22/12/2021) malam WIB. Sedangkan pertemuan kedua bakal berlangsung pada Sabtu (25/12/2021) malam WIB di venue yang sama.

Berikut rekor pertemuan Indonesia vs Singapura di pentas Piala AFF:

03/09/98 - Indonesia v Singapura (2-1) 

07/12/04 - Indonesia v Singapura (0-0)

08/01/05 - Indonesia v Singapura (1-3)

16/01/05 - Singapura vs Indonesia (2-1) 

17/01/07 - Singapura vs Indonesia (2-2)

09/12/08 - Indonesia vs Singapura (0-2)

28/11/12 - Indonesia vs Singapura (1-0)

25/11/16 - Singapura vs Indonesia (1-2)

09/11/18 - Singapura vs Indonesia (1-0)

[Muh Adif Setiawan]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI