Suara.com - Barcelona tengah terpuruk di mana mereka tak pernah menang dalam empat pertandingan terakhir di semua kompetisi. Pelatih Xavi Hernandez pun menyerukan timnya untuk merebut poin penuh saat menjamu Elche.
Duel Barcelona vs Elche akan tersaji dalam laga pekan ke-18 Liga Spanyol, Minggu (19/12/2021) dini hari WIB. Pertandingan itu akan berlangsung di Stadion Camp Nou.
Xavi Hernandez mengetahui bahwa laga kontra Elche sangatlah krusial bagi Barcelona yang tengah membutuhkan kemenangan demi segera keluar dari kubangan hasil negatif.
Dalam empat pertandingan sebelumnya di lintas kompetisi, Barcelona tiga kali kalah dan satu lainnya berakhir imbang.
Baca Juga: Ngeri! Ada Virus Misterius yang Menggerogoti Jantung Sergio Aguero
Setelah menang 3-1 atas Villarreal, performa Barcelona terjun bebas. Mereka dihajar Real Betis 0-1, Bayern Munich 0-3, ditahan imbang Osasuna 2-2, serta kalah adu penalti dari Boca Juniors dalam laga eksibisi Maradona Cup.
“Tim membutuhkan kemenangan. Kami bekerja dengan sangat baik, kami menyelesaikan pelatihan dengan bahagia," kata Xavi Hernandez dikutip dari Marca, Sabtu (18/12/2021).
"Komitmen tidak perlu dipertanyakan lagi. Tapi kami membutuhkan kemenangan sekarang untuk mengubah dinamika dengan cara apa pun."
"Kami melakukan banyak hal dengan baik, tetapi untuk saat ini, kami belum mampu bersaing," tambahnya.
Setelah tersingkir dari Liga Champions dan harus menerima kenyataan untuk tampil di Liga Europa musim ini, Barcelona kini terlihat kesulitan bersaing di La Liga.
Baca Juga: Guardiola: Maradona Taklukkan Italia, Messi di Spanyol dan Aguero Melakukannya di Inggris
Untuk sementara, Blaugrana duduk di peringkat kedelapan dengan koleksi 24 poin dari 16 pertandingan, tertinggal 18 poin dari Real Madrid di puncak klasemen.