Samuel Christianson Simanjuntak Bidik Posisi Reguler di Tim Utama Persija

Syaiful Rachman Suara.Com
Jum'at, 17 Desember 2021 | 16:04 WIB
Samuel Christianson Simanjuntak Bidik Posisi Reguler di Tim Utama Persija
Persija memperkenalkan bek kiri anyarnya Samuel Christianson Simanjuntak pada Jumat (17/12/2021). (ANTARA/HO/Persija)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bek kiri anyar Persija Jakarta Samuel Christianson Simanjuntak mengatakan bahwa dirinya ingin tampil reguler dahulu di skuad Macan Kemayoran sebelum menargetkan juara.

"Saya harus mencari kepercayaan pelatih untuk bermain konsisten dan reguler. Setelah itu baru berbicara gelar bersama Persija," ujar Samuel, dikutip Antara dari laman Persija di Jakarta, Jumat.

Persija mengumumkan bergabungnya Samuel ke skuad asuhan Angelo Alessio pada Jumat (17/12/2021) pagi.

Untuk mengisi pos bek kiri utama, pesepak bola berusia 22 tahun itu akan bersaing dengan Muhammad Rezaldi Hehanussa.

Baca Juga: Kondisi Rezaldi Jadi Alasan Persija Rekrut Samuel Christianson Simanjuntak

"Saya mesti selalu tampil konsisten pada setiap pertandingan dan berevolusi dalam latihan demi latihan," kata Samuel.

Adapun alasan Samuel kembali ke Persija, setelah sempat memperkuat skuad U-19 Macan Kemayoran pada tahun 2018, adalah karena dia menganggap Persija tim besar dan salah satu yang terbaik di Indonesia.

Persija pun memiliki banyak pemain berkualitas tinggi dan dipimpin sosok pelatih berpengalaman.

"Persija masih memiliki kans menjuarai Liga 1 musim ini dan saya optimistis hal itu bisa dicapai," tutur Samuel.

Meski baru 22 tahun, Samuel memiliki banyak pengalaman internasional yaitu saat dirinya masih memperkuat tim nasional U-16, U-19 dan U-22. Samuel menjadi salah satu pemain yang membawa timnas U-22 Indonesia juara Piala AFF U-22 tahun 2019.

Baca Juga: Resmi! Gading Marten Merapat ke Persik Kediri, Ini Jabatannya

Di Indonesia, Samuel tercatat pernah berseragam beberapa klub yaitu Sriwijaya FC, PS Sleman dan Madura United.

Dengan perjalanan yang telah dilaluinya, Samuel tak gentar dengan tekanan yang bakal diterimanya sebagai pemain Persija.

Kelompok suporter Persija, The Jakmania juga selalu berharap besar kepada setiap pemain Macan Kemayoran.

"Dengan jumlah suporter sebanyak itu, saya menjadi termotivasi untuk memberikan yang terbaik kepada tim," ujar Samuel.

Dengan direkrutnya Samuel, Persija sudah mendatangkan dua pemain baru untuk mengarungi putaran kedua Liga 1 2021-2022. Pada Rabu (15/12/2021), Persija mengikat gelandang Ichsan Kurniawan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI