Atletico Madrid vs Manchester United di 16 Besar, Pertemuan Perdana Setelah 30 Tahun

Rully Fauzi Suara.Com
Selasa, 14 Desember 2021 | 21:37 WIB
Atletico Madrid vs Manchester United di 16 Besar, Pertemuan Perdana Setelah 30 Tahun
Penyerang Manchester United, Cristiano Ronaldo. [JOSE JORDAN / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Manchester United dan Atletico Madrid akan bertemu untuk pertama kalinya sejak 30 tahun silam di babak 16 besar Liga Champions 2021/2022.

Dalam drawing ulang yang digelar UEFA pada Senin (13/12/21), Manchester United dipastikan akan bertandang ke Wanda Metropolitano pada leg pertama sebelum menjamu Atletico di Old Trafford pada leg kedua.

Adapun sebelum drawing ulang ini dilakukan, Man United dijadwalkan akan bertemu Paris Saint-Germain. Sedangkan Atletico akan bersua Bayern Munich.

Hanya saja karena ada kesalahan sistem dari UEFA, hasil drawing tersebut dibatalkan dan harus diulang sehingga Man United dan Atletico bertemu di babak 16 besar Liga Champions.

Pertemuan Man United dan Atletico Madrid sendiri terbilang bersejarah. Pasalnya, kedua tim terbilang jarang dan bahkan tak pernah bertemu di ajang Liga Champions.

Tercatat sepanjang sejarah kedua tim ini berdiri, Man United dan Atletico hanya pernah bertemu dua kali saja. Itu pun terjadi pada 30 tahun silam.

Pertemuan keduanya terjadi pada ajang UEFA Cup Winners Cup di tahun 1991. Dalam dua leg tersebut, Atletico mampu mempecundangi Man United dengan kemenangan 3-0 di leg pertama dan hasil imbang 1-1 di leg kedua.

Meski demikian, dalam kurun waktu 30 tahun tersebut banyak perubahan yang terjadi di antara kedua klub. Alhasil, rekor pertemuan ini tak bisa menjadi patokan untuk laga Manchester United vs Atletico Madrid di babak 16 besar Liga Champions 2021/22 nanti.

Senjata Pamungkas Bernama Cristiano Ronaldo

Meski punya rekor buruk kala berjumpa Atletico Madrid, Manchester United bisa sedikit tenang karena memiliki senjata pamungkas bernama Cristiano Ronaldo.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI