David da Silva sebelumnya bergabung dengan klub Liga Super Malaysia, Terengganu FC selama musim 2021, di mana ia mencatatkan 15 penampilan serta menyumbangkan 7 gol dan 1 assist.
Akan tetapi, sang bomber memutuskan tak mengekstensi kontraknya bersama klub Negeri Jiran tersebut.
Da Silva sendiri pernah bermain di Indonesia dengan membela Persebaya pada 2018-2019, dengan menorehkan 35 gol dari 42 penampilan, catatan yang cukup fantastis.