Suara.com - Thomas Muller merasa kecewa dan kesal dengan penghargaan Ballon d'Or 2021 di mana rekan satu timnya, Robert Lewandowski gagal menyabet trofi bergengsi tersebut.
Sementara Persija akan menghadapi Tira Persikabo pada laga pekan ke-15 BRI Liga 1 2021/2022. Laga tersebut akan tersaji di Stadion Sultan Agung, Bantul, Jumat (3/12/2021), malam WIB.
Berikut lima berita sepak bola hits dan menarik di kanal bola Suara.com, sepanjang Rabu (1/12/2021) yang kami rangkum di bawah ini:
1. Kesal Lewandowski Tak Menang Ballon d'Or, Muller Minta Bayern Hancurkan Barcelona
Baca Juga: Pamer Ballon d'Or, Lionel Messi Gagal Bantu PSG Kalahkan Nice
Thomas Muller merasa kecewa dan kesal dengan penghargaan Ballon d'Or 2021 di mana rekan satu timnya, Robert Lewandowski gagal menyabet trofi bergengsi tersebut.
Robert Lewandowski yang tampil cemerlang selama 2021 --melanjutkan performa apiknya musim lalu-- hanya duduk di tempat kedua dalam persaingan menggenggam trofi Ballon d'Or 2021.
2. Lupakan Hasil Buruk Kontra Borneo FC, Persija Fokus Hadapi Tira Persikabo
Persija akan menghadapi Tira Persikabo pada laga pekan ke-15 BRI Liga 1 2021/2022. Laga tersebut akan tersaji di Stadion Sultan Agung, Bantul, Jumat (3/12/2021), malam WIB.
Baca Juga: Prediksi Persela Lamongan vs PSM Makassar di BRI Liga 1
Bek Persija, Marco Motta ingin timnya bisa mendapatkan tiga poin di laga tersebut. Oleh sebab itu, ia berharap hasil buruk melawan Borneo FC bisa segera dilupakan.
3. Ada Egy Maulana Vikri, Berikut Daftar 30 Pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2020
PSSI telah merilis daftar nama 30 pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2020. Dalam daftar tersebut terdapat Egy Maulana Vikri yang memang sebelumnya diragukan tampil di kejuaraan tersebut.
Adapun Piala AFF 2020 akan bergulir pada 5 Desember 2021 - 1 Januari 2022 di Singapura. Timnas Indonesia berada di Grup B bersama Vietnam, Malaysia, Kamboja, dan Laos.
4. Demi Jauhi Zona Merah, Persela Siap Tampil Habis-habisan Lawan PSM
Laga kontra PSM Makassar pada pekan ke-15 BRI Liga 1 menjadi ujian pertama bagi Persela Lamongan tanpa dipimpin pelatih kepala.
Pada laga yang akan dihelat di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, Kamis (2/12/2021) malam itu, Persela akan ditangani pelatih interim Ragil Sudirman serta pelatih kiper Miftahul Hadi, yang juga bakal membantu sebagai caretaker.
5. Ralf Rangnick Baru Bisa Pimpin Manchester United pada Pertengahan Desember
Ralf Rangnick kemungkinan baru bisa memerankan posisnya sebagai pelatih Manchester United mulai pertengahan Desember ini karena terhambat oleh visa kerja yang mengalami penundaan, kata sejumlah sumber kepada ESPN.
Mantan pelatih Schalke, Hoffenheim dan RB Leipzig yang mundur dari jabatan direktur olahraga Lokomotiv Moscow demi bergabung dengan United tersebut sudah tiba di Inggris dan masih menjalani karantina sampai hasil PCR menunjukkan negatif COVID-19.