Suara.com - Pelatih Leicester City, Brendan Rodgers memastikan tidak bisa menurunkan dua pemain andalannya, yakni gelandang sentral Youri Tielemans dan bek sayap Ricardo Pereira ketika melawan Legia Warszawa di Liga Europa, Jumat (26/11/2021) dini hari WIB nanti.
Dikutip dari laman resmi klub, Kamis (25/11/2021), Brendan Rodgers menjelaskan Youri Tielemans dan Ricardo Pereira masih belum bisa bermain karena sebelumnya kedua pemain tersebut dibekap cedera.
Brendan Rodgers menjelaskan Youri Tielemans masih belum bugar, sedangkan Ricardo Pereira masih berkutat diganggu cedera hamstring.
"Youri masih membutuhkan sedikit waktu untuk pemulihan, tapi dia berkembang dengan baik. (Dia akan kembali) mungkin kurang dari beberapa minggu lagi," terang Brendan Rodgers.
Baca Juga: Jadwal Bola Malam Ini, Liga Europa dan Konferensi: Laga Krusial AS Roma
"Ricardo tidak tersedia. Hamstring-nya memiliki sedikit masalah, dia akan absen selama beberapa minggu," sambung pelatih berpaspor Irlandia Utara yang kabarnya sedang diminati Manchester United itu.
Meski harus kehilangan dua pemain kuncinya ini, Brendan Rodgers mengakui jika tim tetap mengincar hasil maksimal dalam laga kandang kontra wakil Polandia itu dini hari nanti.
"Saya sangat senang dengan persiapan yang telah kami lakukan. Kami tidak memiliki banyak waktu, tetapi kami telah mampu melakukan beberapa pekerjaan hebat dan mudah-mudahan kami akan melihatnya di lapangan," tutur Brendan Rodgers.
Laga kontra Legia dini hari nanti praktis sangat krusial bagi Leicester. The Foxes wajib meraih kemenangan pada pertandingan matchday 5 Grup C Liga Europa di King Power Stadium ini untuk bisa menjaga asa lolos langsung ke fase gugur.
Saat ini Leicester terdampar di peringkat buncit klasemen Grup C dengan raihan 5 poin dari empat pertandingan.
Baca Juga: Napoli Dibungkam Spartak Moskow, Koulibaly Ogah Cari Alasan
Meski demikian, Leicester hanya terpaut satu poin dengan Legia yang ada di posisi ketiga, serta dua angka dari Napoli serta Spartak Moskow yang sama-sama telah melakoni tiga laga.
Ya, kemenangan atas Legia dini hari nanti akan langsung melambungkan Leicester ke peringkat teratas.