Suara.com - Timnas Indonesia U-18 kembali meraih kemenangan pada laga uji coba internasional melawan Alanyaspor U-18 di Limak Football Complex, Antalya, Turki, Rabu (24/11/2021) sore waktu setempat. Namun, pertandingan tidak berlangsung sampai selesai karena hujan deras yang mengguyur lokasi.
Pada laga ini, pertandingan hanya sampai menit ke-48. Hujan deras dan cuaca dingin membuat pertandingan tidak memungkinkan buat dilanjutkan.
Sebelum dihentikan, Timnas Indonesia U-18 sudah unggul telak 4-0. Gol Indonesia dicetak oleh Ronaldo Kwateh (1’, 18’), Ricky Pratama (5’), dan bunuh diri pemain Alanyaspor menit ke-11’.
Pelatih Shin Tae-yong menyayangkan pertandingan tidak berlangsung sampai selesai. Namun, atas kesepakatan dan kebaikan bersama hal tersebut menjadi pilihan terbaik.
Baca Juga: Timnas Indonesia vs Myanmar, Shin Tae-yong Siapkan Skema Tanpa Egy dan Elkan Baggott
"Sebenarnya lebih baik sampai akhir babak kedua selesai tetapi karena hujan lebat, jadi mau tidak mau kita harus berhenti," kata Shin Tae-yong dalam keterangan yang diterima Suara.com, Kamis (25/11/2021).
"Jadi sangat disayangkan, tetapi memang dari pihak tim Alanyaspor meminta tolong kepada saya untuk memberhentikan pertandingan ini," tambahnya.
Kemenangan 4-0 ini dianggap Shin Tae-yong buah kerja keras pemain dari latihan hingga pertandingan. Selain itu, Garuda Nusantara --julukan Timnas U-18-- juga minim melakukan kesalahan.
"Karena para pemain sangat bekerja keras dari sisi performa dan finishing juga sangat baik, jadi saya ingin menguji pemain-pemain U-18," tambah juru formasi asal Korea Selatan itu.
"Memang baru beberapa hari menjalani TC di Turki dan hal-hal yang saya sangat pentingkan yaitu komunikasi, passing bergerak, dan body shape. Semuanya baik, jadi mesti memuji pemain-pemain U-18," pungkasnya.
Baca Juga: Ronaldo Cetak Dua Gol, Timnas Indonesia U-18 Bantai Alanyaspor 4-0