Michael Carrick Akui Villarreal akan Jadi Lawan Sulit untuk Man United

Reky Kalumata Suara.Com
Selasa, 23 November 2021 | 19:05 WIB
Michael Carrick Akui Villarreal akan Jadi Lawan Sulit untuk Man United
Pelatih sementara Manchester United, Michael Carrick. [GLYN KIRK / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih sementara Manchester United Michael Carrick mengakui Villarreal akan menjadi lawan yang sulit untuk timnya dalam pertandingan Grup F Liga Champions di Stadion El Madrigal, Villarreal, Spanyol, Rabu (23/11/2021) dini hari WIB).

"Mereka adalah tim yang sangat bagus, sangat terorganisir, sangat terlatih," ujar Michael Carrick, dikutip dari situs resmi klub seperti dimuat Antara, Selasa (23/11/2021).

Michael Carrick menjelaskan saat ini skuad Manchester United sudah bersiap untuk laga melawan Villarreal dengan mempersiapkan pikiran dan sikap yang positif.

Pelatih berusia 40 tahun itu menjelaskan, anak asuhnya sudah siap untuk berlaga dan mereka tidak sabar untuk pertandingan yang akan datang.

Baca Juga: Prediksi Barcelona vs Benfica di Liga Champions, 24 November 2021

"Kami sangat tak sabar untuk pertandingan besok, dan pergi ke sana dengan pikiran dan sikap positif yang sesungguhnya. Anak-anak akan siap untuk itu. Kami tak sabar untuk pertandingan yang akan datang," tegas Carrick.

Michael Carrick sadar memiliki peran sebagai pelatih kepala Manchester United meski hanya untuk sementara waktu adalah sesuatu yang istimewa dan memiliki sebuah tanggung jawab yang besar.

Sekarang ia dan anak asuhnya berusaha fokus serta melupakan hasil-hasil minor yang terjadi sebelumnya. Carrick yakin Manchester United bisa melakukan hal tersebut dengan baik karena memiliki jejak sejarah seperti itu.

"Ini adalah istimewa untuk saya bisa duduk di posisi ini. Saya paham tanggung jawab yang akan datang, dan sekarang fokusnya adalah membalik pikiran kita dan bergerak maju dengan cepat. Itulah yang dilakukan klub ini dengan sangat baik; itulah yang dilakukan klub ini dengan sangat baik secara historis," ungkap Carrick.

Manchester United akan berhadapan dengan Villarreal pada pertandingan kelima Grup F Liga Champions di Stadion El Madrigal, Villarreal, Spanyol, Selasa malam waktu setempat.

Baca Juga: Chelsea vs Juventus: The Blues Siapkan Skema Tanpa Lukaku

Saat ini, Manchester United masih menduduki peringkat pertama klasemen sementara Grup F dengan poin 7, sedangkan Villarreal berada di peringkat kedua dengan poin yang sama dari empat pertandingan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI