Jadwal Liga Champions Malam Ini: Barcelona vs Benfica, Villarreal vs Manchester United

Arief Apriadi Suara.Com
Selasa, 23 November 2021 | 08:31 WIB
Jadwal Liga Champions Malam Ini: Barcelona vs Benfica, Villarreal vs Manchester United
Logo Liga Champions. [OLI SCARFF / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jadwal Liga Champions malam ini, Rabu (24/11/2021) dini hari WIB akan memainkan delapan matchday pekan kelima babak penyisihan grup, termasuk Barcelona vs Benfica hingga Villarreal vs Manchester United.

Duel Barcelona vs Benfica dalam matchday pekan kelima Grup E akan berlangsung di Camp Nou, pukul 03.00 WIB. Pertandingan ini sangat krusial bagi kedua tim yang masih berebut satu tiket ke fase knock-out.

Barcelona dan Benfica kini menjadi dua tim yang nasibnya belum diketahui di Grup E. Sementara Bayern Munich sudah dipastikan lolos, bersebrangan dengan Dynamo Kyiv yang resmi gugur.

Barcelona saat ini menduduki peringkat kedua Grup E dengan koleksi enam poin atau unggul dua poin dari Benfica. Kemenangan akan otomatis membawa Blaugrana melaju ke fase knock-out.

Meski demikian, Barcelona kemungkinan besar akan menemui jalan terjal untuk merebut kemenangan di laga ini apabila merujuk pertemuan perdana pada September lalu.

Saat itu, Barcelona yang masih dilatih Ronald Koeman secara mengejutkan tumbang 0-3 dari Benfica di Lisbon dan tugas pelatih Xavi Hernandez selaku pelatih anyar adalah membalaskan dendam tersebut.

Kehadiran Xavi Hernandez memang memberi harapan baru bagi tim Catalan yang tengah kesulitan dalam membangun ulang tim pasca kepergian Koeman.

Dalam empat pertandingan yang telah dijalani, Barcelona baru mencetak dua gol berbanding kebobolan enam gol di Liga Champions musim ini.

Statistik itu sedikit banyak menyingkap bagaimana rapuhnya lini belakang Blaugrana sekaligus tumpulnya lini serang mereka di Liga Champions musim ini.

Baca Juga: Pedri Sabet Trofi Golden Boy 2021

Di laga lain, Manchester United akan bertandang ke markas Villarreal dalam matchday kelima Grup F pada pukul 00.45 WIB.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI