Suara.com - Wasit yang memimpin jalannya pertandingan Persib Bandung vs Persija Jakarta di pekan ke-12 BRI Liga 1 2021/2022, diharapkan bisa bertindak adil. Hal itu disampaikan penggawa Maung Bandung, Supardi Nasir.
Duel klasik penuh gengsi antara Persib Bandung vs Persija Jakarta akan berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (20/11/2021) pukul 21.00 WIB.
Pertandingan yang kerap berlangsung panas ini, akan bergulir saat peran wasit BRI Liga 1 dan Liga 2 tengah dalam sorotan menyusul berbagai kontroversi yang terjadi.
Sosok Mr. Y yang mengaku sebagai perangkat pertandingan dalam sebuah acara talkshow televisi, menyebut terdapat praktik pengaturan skor di BRI Liga 1.
Sementara kasus dugaan pengaturan skor juga terjadi di Liga 2 2021 dengan melibatkan lima pemain Perserang Serang dan pelatihnya.
Melihat kondisi tersebut, Supardi Nasir berharap duel Persib vs Persija bisa berlangsung sportif. Sang pengadil diminta untuk menjalankan tugas sebaik-baiknya.
"Saya cuma berharap siapapun pengadil, berbuat seadila-dilnya. Kami tak buuh bantuan juga, tapi netral lah," kata Supardi dalam jumpa pers sehari jelang laga, Jumat (19/11/2021).
Persib menatap pertandingan ini dengan kepercayaan diri tinggi menyusul hasil bagus yang diraih selama mengarungi seri kedua BRI Liga 1 dengan memborong kemenangan di lima laga terakhir.
Performa apik Persib Bandung di seri kedua turut dibarengi dengan suburnya lini serang mereka yang berhasil mengemas 13 gol dalam lima laga.
Baca Juga: Tak Selebrasi, Boaz Solossa Justru Berdoa saat Antar Borneo FC Kalahkan Persipura
Sementara di sisi pertahanan Persib juga solid, di mana mereka cuma kebobolan tiga gol dalam periode yang sama.