Kalah jumlah pemain membuat Chile kedodoran. Mereka akhirnya tak mampu menahan gempuran Ekuador hingga kebobolan untuk kedua kalinya pada menit 90+3 oleh Moises Caicedo.
Hasil ini membuat Chile terlempar dari lima zona lolos otomatis yakni empat besar. Mereka kini berada di peringkat keenam dengan koleksi 16 poin, terpaut tujuh poin dari Ekuador di peringkat ketiga.
Berikut hasil Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Conmebol, Rabu (17/11/2021):
Bolivia vs Uruguay (3-0)
Venezuela vs Peru (1-2)
Kolombia vs Paraguay (0-0)
Argentina vs Brasil (0-0)
Chile vs Ekuador (0-2)