Suara.com - Timnas Indonesia akan menjamu Timnas Afghanistan di laga uji coba jelang Piala AFF 2020. Berikut fakta menarik jelang laga Timnas Indonesia vs Afghanistan.
Merujuk jadwal, kedua kesebelasan akan bentrok di pada Selasa (16/11/2021) malam WIB. Laga tersebut dihelat di Turki yang juga markas sementara skuat Garuda dalam masa persiapan.
Bagi Timnas Indonesia, laga kontra Afghanistan merupakan laga pemanasan jelang Piala AFF 2020 yang akan digelar Desember 2021 mendatang.
Jelang pertandingan, Suara.com sudah merangkum sejumlah fakta menarik Timnas Indonesia vs Afghanistan. Berikut ulasannya.
Baca Juga: Kemungkinan Sandy Walsh dan Jordi Amat Berseragam Timnas Indonesia Masih Dipelajari PSSI
- Timnas Indonesia vs Afghanistan sudah bertemu pada Mei 2021 lalu. Ketika itu, skuat Merah Putih kalah 2-3.
- Laga Timnas vs Afghanistan akan tercatat di FIFA Matchday. Sebab, kedua tim berlaga dalam rentang waktu jeda internasional.
- Jika mampu menang, peringkat Timnas Indonesia di ranking FIFA akan naik. Usai memang kontra China Taipei di Pra Kualifikasi Piala Asia, ranking tim besutan Shin Tae-yong sudah naik.
- Egy Maulana Vikri adalah sosok yang mencetak gol di pertemuan pertama. Diprediksi, ia akan dimainkan karena sudah bergabung dengan rekan-rekannya di Turki.
- Egy Maulana Vikri akan bertemu mantan rekan satu timnya di Lechia Gdansk, Omar Haydary. Ketika bermain di Lechia, Haydary yang berusia lebih tua ketimbang Egy lebih sering mendapatkan menit bermain.
- Farshad Noor, eks Persib Bandung, akan menjadi kapten Timnas Afghanistan. Sosok pemain berposisi gelandang ini sempat bermain bersama Maung Bandung di Piala Menpora 2021.
- Setelah pertemuan ini, Timnas Indonesia dan Timnas Afghanistan akan kembali bersua. Kedua negara ini akan jumpa di babak ketiga Kualifikasi Piala Asia.
- Afghanistan ada di pot 3 babak kualifikasi Piala Asia. Sementara, Timnas Indonesia ada di pot 4. Namun itu bisa berubah jika sebelum pengundian babak Kualifikasi Piala Asia tahun depan Indonesia bisa memperbaiki rangking, kedua negara ini tak akan bertemu.
Penulis: Kusuma Alan