Persib vs Persija, Macan Kemayoran Belum Sentuh Latihan Taktik

Sabtu, 13 November 2021 | 12:05 WIB
Persib vs Persija, Macan Kemayoran Belum Sentuh Latihan Taktik
Striker Persija Jakarta, Marko Simic saat beruji coba melawan Dewa United di POR Sawangan, Depok (dok. Persija).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Persija Jakarta sudah mulai kembali berlatih jelang menghadapi Seri 3 BRI Liga 1 2021/2022. Di laga pembuka, mereka akan menghadapi Persib Bandung.

Duel klasik penuh gengsi ini dijadwalkan bergulir pada 20 November mendatang. Lokasi pertandingan 'El Clasico' hingga kini belum diumumkan PT Liga Indonesia Baru (LIB).

Meski bakal bertemu lawan tangguh, Macan Kemayoran --julukan Persija-- tak ingin buru-buru menggeber latihan. Pelatih Angelo Alessio akan menggelar persiapan secara bertahap.

Keputusan untuk meningkatkan intensitas latihan secara perlahan dilakukan Persija mengingat Marko Simic dan kawan-kawan baru menjalani libur tiga hari. Latihan belum bisa menyentuh aspek taktik.

Baca Juga: Persik Kediri Tunjuk Javier Roca sebagai Pelatih Baru

Latihan taktik dan strategi menghadapi Maung Bandung --julukan Persib-- baru dilakukan pekan depan. Manajer Persija, Bambang Pamungkas berharap persiapan timnya bisa maksimal.

"Untuk saat ini setelah kami libur tiga hari, latihan difokuskan untuk pengembalian kondisi fisik di minggu ini," kata Bambang Pamungkas dikutip dari laman resmi Persija, Sabtu (13/11/2021).

"Setelah itu, mulai Senin (15/11/2021) baru kami akan fokus pada strategi, terutama berkaitan dengan pertandingan terdekat pada 20 November, yaitu melawan Persib," ia menambahkan.

BRI Liga 1 2021/2022 menjadi ajang yang cukup menantang dan menguras tenaga bagi Persija Jakarta, menyusul hasil kurang baik yang didapatkan tim ibu kota pada dua seri sebelumnya.

Persija menjalani Seri 1 dengan cukup bagus dengan catatan tak terkalahkan. Namun, Seri 2 tim kesayangan Jakmania itu cuma mendapatkan lima poin dari lima laga.

Baca Juga: Cuma Menang Sekali, Berikut Catatan Manajemen untuk Skuad Persija

Evaluasi harus segera dilakukan, mengingat Seri 3 bisa dibilang adalah Neraka bagi Persija. Lawan-kawan sudah menunggu Macan Kemayoran.

"Kalau menurut saya evaluasi di seri 2 adalah kami harus berusaha lebih keras lagi dan memperbaiki komunikasi antarpemain," ujar Striker Persija, Taufik Hidayat.

"Kami masih ada waktu sekitar satu minggu lagi untuk main di seri 3. Jadi kami harus memanfaatkan itu untuk berlatih keras sesuai arahan pelatih," ia menambahkan.

Delapan lawan yang akan dihadapi Persija di Seri 3 adalah Persib, Bali United, Borneo FC, Tira Persikabo, PSM Makassar, Bhayangkara FC, PSIS Semarang, dan Persipura Jayapura.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI