Italia Dibayangi Mimpi Buruk Piala Dunia 2018, Mancini Kalem

Arief Apriadi Suara.Com
Sabtu, 13 November 2021 | 10:18 WIB
Italia Dibayangi Mimpi Buruk Piala Dunia 2018, Mancini Kalem
Pelatih Timnas Italia, Roberto Mancini (kanan) memimpin sesi latihan tim jelang laga Grup A Euro 2020 kontra Swiss. [ANDREAS SOLARO / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih timnas Italia, Roberto Mancini coba menenangkan situasi yang tengah dialami Gli Azzurri. Dirinya menegaskan timnas Italia bakal lolos ke Piala Dunia 2022 Qatar.

Timnas Italia tengah berada dalam bayang-bayang mimpi buruk saat mereka gagal lolos ke putaran final Piala Dunia 2018.

Terkini, pasukan Mancini belum juga mengunci tiket lolos ke Piala Dunia 2022 menyusul persaingan ketat dengan Swiss di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa.

Italia dan Swiss saat ini duduk di peringkat pertama dan kedua dengan koleksi poin sama, 15. Gli Azzurri berada di puncak hanya karena keunggulan selisih gol.

Baca Juga: Hasil Bola Tadi Malam, Kualifikasi Piala Dunia 2022: Italia Tersandung, Inggris Pesta Gol

Di matchday terakhir, Italia akan bertandang ke markas Irlandia Utara, sementara Swiss akan menjamu Bulgaria. Kedua pertandingan bakal berlangsung pada 16 November 2021.

“Ini rumit tetapi kami unggul dua gol. Kami harus pergi ke sana, mencoba memainkan permainan kami dan menang dan berharap Bulgaria akan memiliki permainan yang hebat," kata Roberto Mancini dikutip dari Football-Italia, Sabtu (13/11/2021).

“Kami harus memainkan permainan kami dan menang, ini adalah tugas kami. Saat ini, kami harus memulihkan energi kami, itu adalah pertandingan yang sangat sulit."

"Kita harus percaya diri, bahkan ketika hal-hal tampaknya tidak berjalan dengan baik, mereka dapat berubah."

Mancini mengakui skuad kecewa karena harus memainkan laga terakhir untuk mengetahui kans lolos otomatis. Tetapi dia menekankan Gli Azzurri akan lolos ke Piala Dunia 2022.

Baca Juga: Italia vs Swiss: Gli Azzurri Kembali Gagal Kalahkan La Nati

"Kami akan sampai ke Piala Dunia, saya yakin," pungkasnya.

Pada Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa, hanya negara posisi teratas grup yang berhak lolos otomatis ke putaran final.

Sementara 10 runner-up akan bergabung dengan dua juara grup UEFA Nations League musim lalu guna memperebutkan tiga tiket lolos dalam babak playoff berformat mini turnamen.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI