Prediksi Super Big Match Arema FC vs Persebaya di BRI Liga 1 2021/2022

Sabtu, 06 November 2021 | 09:48 WIB
Prediksi Super Big Match Arema FC vs Persebaya di BRI Liga 1 2021/2022
Penyerang Arema FC, Carlos Fortes melakukan selebrasi usai mencetak gol. [ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Super big match BRI Liga 1 2021/2022 antara Arema FC vs Persebaya Surabaya akan tersaji di pekan ke-11. Duel syarat gengsi ini berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (6/11/2021) malam WIB.

Duel Arema kontra Persebaya selalu menarik untuk ditonton. Selain jalannya pertandingan bakal bertensi tinggi, rivalitas kedua suporter menjadi bumbu tersendiri dalam duel ini.

Adapun Arema FC dan Persebaya juga kini ada papan atas klasemen sementara BRI Liga 1. Oleh sebab itu, laga ini juga bisa menjadi patokan klub Jawa Timur yang paling dominan di putaran pertama.

Singo Edan --julukan Arema FC-- kini ada di tiga besar dengan perolehan 19 poin. Sementara Persebaya ada di peringkat tujuh dengan 16 poin.

Baca Juga: Prediksi BRI Liga 1 2021/2022: Bhayangkara FC vs PSM Makassar

Andai mampu mengalahkan Arema FC, Bajul Ijo --julukan Persebaya-- bisa menyamai perolehan poin yang dipunya Arema FC.

Akan tetapi tidak mudah bagi Persebaya bisa mengalahkan Arema FC. Tim asuhan Eduardo Almeida belum terkalahkan dalam lima laga terakhir.

Tidak hanya itu, pertahanan Arema juga sangat kokoh. Dari lima pertandingan terakhir, tim kesayangan Aremania itu baru kemasukan tiga gol.

Tapi, bukan Persebaya namanya jika hanya melihat statistik. Pelatih Aji Santoso punya strategi jitu bongkar pertahanan Arema FC.

Tidak hanya itu, tim kesayangan Bonek ini selalu bisa mencetak gol dari lima pertandingan terakhir. Artinya, lini depan Persebaya cukup produktif dalam urusan mencetak gol.

Baca Juga: Prediksi PSIS Semarang vs Borneo FC di BRI Liga 1 2021/2022

Dalam empat pertemuan terakhir kedua tim terlihat sama kuat. Arema FC dan Persebaya sama-sama bisa mengalahkan lawan masing-masing dua kali.

Perkiraan Susunan Pemain:

Arema FC (4-2-3-1): Adilson Maringa, Rizky Dwi Febrianto; Sergio Silva, Bagas Adi, Johan Alfarizi; Hanif Sjahbandi, Renshi Yamaguchi: Muhammad Rafli; Dendi Santoso, Kushedya Hari Yudo, Carlos Fortes

Pelatih: Eduardo Almeida

Persebaya (4-2-1-3): Ernando Ari; Ady Setiawan, Arif Satria, Alie Sesay, Reva Adi Utama; Alwi Slamat, Rachmat Irianto; Bruno Moreira; Taisei Marukawa, Samsul Arif, Ricky Kambuaya

Pelatih: Aji Santoso

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI