Prediksi Chelsea Vs Burnley, Liga Inggris 6 November 2021

Syaiful Rachman Suara.Com
Sabtu, 06 November 2021 | 04:30 WIB
Prediksi Chelsea Vs Burnley, Liga Inggris 6 November 2021
Bek Chelsea asal Brasil, Thiago Silva, merayakan gol pertama timnya ke gawang Tottenham Hotspur dalam laga pekan kelima Liga Inggris 2021/2022 di Stadion Tottenham Hotspur di London, pada 19 September 2021. JUSTIN TALLIS / AFP.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Usai memetik kemenangan atas Malmo di fase grup Liga Champions, ketangguhan Chelsea akan kembali diuji di kompetisi kasta tertinggi Liga Inggris, Liga Premier. Sabtu (6/11/2021) malam, tim besutan Thomas Tuchel akan ditantang Burnley di Stamford Bridge.

Chelsea yang saat ini memuncaki klasemen sementara Liga Premier, diunggulkan dalam laga ini. Selain unggul materi pemain, The Blues juga mengantongi catatan impresif kala berjumpa Burnley.

Dari 14 pertemuannya dengan Burnley, Chelsea membukukan 10 kemenangan dan tiga hasil imbang. Sementara Burnley baru satu kali mengalahkan Chelsea.

Selebrasi gelandang Chelsea Hakim Ziyech (kanan) setelah mencetak gol lawan Malmo dalam pertandingan Grup H Liga Champions di Eleda Stadion, Malmo, Swedia, Selasa (2/11/2021). [ANTARA]
Selebrasi gelandang Chelsea Hakim Ziyech (kanan) setelah mencetak gol lawan Malmo dalam pertandingan Grup H Liga Champions di Eleda Stadion, Malmo, Swedia, Selasa (2/11/2021). [ANTARA]

Di lima pertemuan terakhir kedua tim di Liga Premier Inggris, Chelsea mendominasi dengan empat kemenangan dan satu hasil imbang. Termasuk lawatan terakhir Burnley ke Stamford Bridge pada 31 Januari 2021, di mana mereka dihabisi The Blues dua gol tanpa balas.

Baca Juga: Marco Motta Gagal Eksekusi Penalti, Persija Harus Puas Berbagi Poin dengan Barito Putera

Selain fakta di atas, fakta lainnya yang menguatkan Chelsea pantas diunggulkan adalah mereka belum tumbang di tujuh laga terakhir di semua ajang. The Blues mencatatkan enam kemenangan dan satu hasil imbang.

Sementara itu, performa Burnley bagaikan langit dengan bumi jika dibandingkan dengan Chelsea. Dari 10 pertandingan, Burnley mencatatkan lima kekalahan, empat hasil imbang dan satu kemenangan. Kemenangan tersebut diraih Burnley pekan lalu saat mengalahkan Brentford 3-1.

Baru menggenggam tujuh poin, Burnley saat ini masih tertahan di posisi 18 klasemen sementara Liga Premier, atau posisi teratas zona relegasi.

Prediksi Susunan Pemain Chelsea vs Burnley:

Chelsea (3-4-2-1): Mendy; Rudiger, Silva, Azpilicueta; Chilwell, Jorginho, Loftus-Cheek, James; Hudson-Odoi, Ziyech; Havertz.

Baca Juga: Gol Telat Ricky Fajrin Bikin Persipura Gigit Jari, Bali United Menang Tipis 1-0

Manajer: Thomas Tuchel.

Burnley (4-4-2): Pope; Taylor, Mee, Tarkowski, Lowton; McNeil, Cork, Brownhill, Gudmundsson; Cornet, Wood.

Manajer: Sean Dyche.

Info skuad:

Chelsea: Lukaku (cedera), Werner (cedera), Kovacic (cedera), Mount (meragukan), Kante (meragukan).

Burnley: Stephens (cedera), Hennessey (meragukan).

Lima Pertemuan Terakhir Chelsea vs Burnley di Liga Premier

31-01-2021 Chelsea 2-0 Burnley
31-10-2020 Burnley 0-3 Chelsea
11-01-2020 Chelsea 3-0 Burnley
26-10-2019 Burnley 2-4 Chelsea
23-04-2019 Chelsea 2-2 Burnley

Lima Pertandingan Terakhir Chelsea

21-10-21 Chelsea 4-0 Malmo (Liga Champions)
23-10-21 Chelsea 7-0 Norwich (Liga Premier)
27-10-21 Chelsea 1-1 Southampton (Piala Liga)
30-10-21 Newcastle 0-3 Chelsea (Liga Premier)
03-11-21 Malmo 0-1 Chelsea (Liga Champions)

Lima Pertandingan Terakhir Burnley

02-10-21 Burnley 0-0 Norwich (Liga Premier)
16-10-21 Man City 2-0 Burnley (Liga Premier)
23-10-21 Southampton 2-2 Burnley (Liga Premier)
28-10-21 Burnley 0-1 Tottenham (Piala Liga)
30-10-21 Burnley 3-1 Brentford (Liga Premier)

Prediksi Hasil Pertandingan: Chelsea 3-0 Burnley.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI