5 Fakta Menarik Usai Manchester City Libas Club Brugge di Etihad

Reky Kalumata Suara.Com
Kamis, 04 November 2021 | 10:05 WIB
5 Fakta Menarik Usai Manchester City Libas Club Brugge di Etihad
Gelandang Manchester City Riyad Mahrez merayakan golnya ke Club Brugge pada pertandingan Grup A Liga Champions UEFA di Stadion Etihad di Manchester, Inggris, pada 3 November 2020. Lindsey Parnaby / AFP
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Manchester City meraih kemenangan besar saat menghadapi Club Brugge di matchday keempat Liga Champions. Berikut fakta = fakta menarik usai Man City melibas Club Brugge 4-1, Kamis (4/11/2021) dini hari WIB. ,

Menjamu Club Brugge di Etihad Stadium, Man City menang lewat gol masing masing dari Phil Foden, Riyad Mahrez, Raheem Sterling, dan Gabriel Jesus. Sementara satu gol Club Brugge datang dari gol bunuh diri John Stones.

Hasil tersebut membuat Manchester City kini memimpin Grup A dengan 9 poin. Mereka unggul dari Paris Saint-Germain di posisi kedua (8 poin), Club Brugge (3), dan RB Leipzig (1).

Berikut fakta - fakta menarik usai Manchester City melibas Club Brugge 4-1 seperti yang dihimpun dari Opta:

Baca Juga: Real Madrid Sempat "Tertidur" Sebelum Dibangunkan Siulan Penonton

  1. Club Brugge telah kalah dalam empat pertandingan Liga Champions UEFA menghadapi lawan tim Inggris dengan skor agregat 14-3 - Riyad Mahrez telah mencetak gol di setiap pertandingan melawan mereka (dua pertandingan untuk Leicester, dua pertandingan untuk Man City).
  2. Dalam 32 pertandingan Liga Champions UEFA untuk Leicester dan Man City, Riyad Mahrez telah terlibat langsung dalam 26 gol (14 gol, 12 assist), mencetak enam dari 14 gol melawan Club Brugge. Dia telah mencetak lebih banyak gol melawan wakil Belgia daripada pemain lain di Liga Champions.
  3. Manchester City telah memenangkan sembilan pertandingan kandang terakhir mereka di Liga Champions UEFA - satu-satunya tim Inggris yang memiliki rekor kemenangan kandang lebih lama dalam kompetisi ini adalah Manchester United antara September 2006 dan April 2008 (12 berturut-turut).
  4. João Cancelo mencatatkan tiga assist dalam pertandingan ini, ketiga kalinya pemain Manchester City membuat tiga assist dalam pertandingan Liga Champions setelah Leroy Sane (vs Schalke pada Maret 2019) dan Kevin De Bruyne (vs Spurs pada April 2019).
  5. John Stones menjadi pemain Manchester City pertama yang mencetak gol bunuh diri di Liga Champions sejak Raheem Sterling pada September 2016 melawan Celtic.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI