Suara.com - Juventus siap menjamu wakil Rusia, Zenit dalam laga matchday 4 Grup H Liga Champions 2021/2022. Juve tampil di Allianz Stadium, Turin, Rabu (3/11/2021) dini hari WIB dengan mengusung misi bangkit dan pastinya meraih kemenangan.
Juventus asuhan Massimiliano Allegri telah melalui tiga laga pamungkas mereka di Liga Italia tanpa kemenangan, dengan terakhir kalah dua kali secara back-to-back.
Juventus sendiri saat ini memimpin klasemen dengan poin sempurna sembilan, diikuti Chelsea (6), Zenit (3), dan Malmo FF (0). Kemenangan akan memastikan Juventus lolos ke babak 16 besar dengan dua laga tersisa.
Pada matchday 3, Juventus menaklukkan Zenit 1-0 di Rusia. Gol tunggal penentu kemenangan tim besutan Massimiliano Allegri dalam laga tersebut dicetak oleh Dejan Kulusevski di menit 86.
Juventus mengincar kemenangan demi mengunci kelolosan, tapi wakil Italia itu sepertinya harus berjuang sangat keras. Sebab, mereka sedang kesulitan membobol gawang lawan.
Juventus selalu mencetak cuma satu gol di tiap laga dalam tujuh laga terakhirnya di semua kompetisi. Empat yang pertama memang sukses mereka lalui dengan kemenangan 1-0, termasuk atas Chelsea dan Zenit, tapi kemudian meraih hasil negatif di tiga yang terakhir.
Pertandingan Juventus vs Zenit ini akan kick-off dini hari nanti pukul 03.00 WIB dan bisa Anda saksikan secara live streaming dengan meng-klik tautan berikut.