Suara.com - Masa jabatan Ronald Koeman sebagai pelatih kepala Barcelona memang telah resmi berakhir. Selama menangani Barcelona, Koeman memiliki sejumlah pemain andalan, utamanya untuk menjebol gawang lawan.
Dari sekian nama yang ada, dua pemain yang paling diandalkan Koeman di lini serang Barcelona saat ini sudah tidak ada.
Sebab, kedua pemain tersebut juga telah angkat kaki dari Blaugrana. Padahal, dua nama ini menjadi nama yang terdepan dalam urusan menjaringkan bola ke gawang lawan.
Meskipun demikian, Koeman sebelumnya masih memiliki beberapa nama yang bisa diandalkan untuk mencatatkan gol.
Baca Juga: Deretan Legenda yang Gagal Jadi Pelatih di Bekas Klubnya, Teranyar Ronald Koeman
Berikut deretan pemain Barcelona yang menyumbang gol terbanyak selama berada di bawah asuhan Ronald Koeman.
Salah satu pemain muda potensial yang dimiliki Barcelona saat ini ialah Ansu Fati. Ia diyakini akan menjadi sosok bintang Blaugrana di masa depan.
Selain itu, Ansu Fati juga menjadi salah satu tumpuan Barcelona dalam menjebol gawang lawan. Selama berada di bawah arahan Ronald Koeman, catatan golnya cukup impresif.
Dari total 16 pertandingan yang dijalaninya, Ansu Fati sukses menjaringkan tujuh gol dan lima assist untuk Barcelona.
Baca Juga: 5 Hits Bola: Cristiano Ronaldo Puas dengan Performa MU saat Kalahkan Tottenham
Di sektor lini tengah, Ronald Koeman memiliki satu pemain andalan. Sosok tersebut ialah Frenkie De Jong.
Selama Barcelona berada di bawah komando Koeman, Frenkie De Jong memang menjadi salah satu pemain yang mendapat menit bermain reguler.
Bahkan, gelandang asal Belanda itu mampu mencatatkan tujuh gol dan 10 assist dari total 62 penampilannya bersama Blaugrana.
Karier Braithwaite di Barcelona sempat digadang-gadang bakal mengalami kemunduran saat Ronald Koeman tiba untuk mengisi kursi pelatih.
Namun, anggapan itu telah dipatahkan karena ternyata Braithwaite justru berhasil mempertahankan posisinya di Barcelona sampai saat ini.
Dari total 45 penampilannya di bawah komando Ronald Koeman, ia mampu mencetak sembilan gol dan enam assist untuk Barcelona.
Setelah direkrut Barcelona dari Borussia Dortmund pada tahun 2017, karier Ousmane Dembele di Spanyol belum bisa sesuai harapan.
Pasalnya, Dembele justru lebih sering absen karena mengalami cedera. Selama berada di bawah asuhan Koeman, ia mampu mencatatkan 44 pertandingan.
Dari seluruh pertandingan itu, Dembele mampu menyumbangkan 11 gol dan lima assist untuk klub yang bermarkas di Catalan tersebut.
Di sektor lini serang, salah satu pemain yang menjadi andalan Ronald Koeman untuk menjebol gawang lawan ialah Antoine Griezmann.
Griezmann juga menampilkan performa yang cukup impresif selama bermain di bawah kendali Koeman.
Sebab, dari total 54 penampilannya, pemain yang telah kembali ke pelukan Atletico Madrid ini sukses menjaringkan 20 gol. Tak hanya itu, ia juga sukses mencatatkan 14 assist untuk Barcelona.
Lionel Messi memang menjadi salah satu mesin gol milik Barcelona. Bahkan, di masa-masa akhir kebersamaannya bersama Blaugrana, Messi juga masih menjadi andalan.
Saat bermain di bawah arahan Ronald Koeman, misalnya, La Pulga sukses menjaringkan 38 gol dan 16 assist dari total 47 gol bersama Barcelona.
Sayangnya, kebersamaan kapten timnas Argentina ini bersama Blaugrana harus berakhir setelah kontraknya tak diperpanjang.
Kontributor: Muh Adif Setiawan