![Asisten pelatih Bayern Munich, Dino Toppmoller saat masih menjadi pelatih kepala klub Luksemburg, F91 Dudelange. [Miguel MEDINA / AFP]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/10/28/94734-dino-toppmoller-fc-bayern.jpg)
"Tentu saja kami ingin pelatih berada di sana. Tetapi, kekalahan ini tidak ada hubungannya dengan Dino. Kami tak sanggup berduel sama sekali," kata Salihamidzic.
"Semuanya benar-benar salah dan kami konstan dihukum oleh lawan. Tapi ini tidak ada hubungannya dengan (absennya) pelatih hari ini," tukas mantan pemain Timnas Bosnia ini.
Bayern sendiri sudah dua musim terakhir ini secara beruntun tersingkir dari DFB Pokal di putaran kedua alias di babak 32 besar.
Sekarang untuk pertama kalinya sejak kampenye 1994/1995 dan 1995/1996, Bayern gagal mencapai 16 besar kompetisi DFB Pokal secara back-to-back.
Ini juga pertama kalinya Bayern kalah dalam pertandingan lintas ajang dengan selisih setidaknya lima gol, sejak Fortuna Dusseldorf membantai mereka 7-1 di Bundesliga Jerman pada 1978.
Terakhir kali Bayern kebobolan lima gol atau lebih dalam satu pertandingan terjadi pada November 2019, ketika Eintracht Frankfurt melibas mereka 5-1, saat tim masih dipegang Niko Kovac.