Suara.com - Bek sayap Aston Villa, Matty Cash dipastikan bisa melakukan debut internasionalnya bersama Timnas Polandia dalam jeda internasional bulan depan, setelah talentanya disia-siakan Timnas Inggris.
Cash, bek kanan kelahiran Inggris berusia 24 tahun, resmi mendapatkan kewarganegaraan Polandia hari ini. Ia pun siap melakoni debutnya bersama Timnas Polandia.
Cash, yang telah tampil 10 kali lintas ajang untuk Villa musim ini, memenuhi syarat untuk menjadi warga negara Polandia melalui ibu dan kakeknya.
"Ini hari yang sangat penting dan membanggakan saya dan keluarga saya," tulis Cash di akun Instagram pribadinya.
"Permohonan saya dalam mendapatkan kewarganegaraan Polandia telah disetujui oleh pihak berwenang Polandia," sambung bek sayap jebolan akademi Nottingham Forest itu.
Cash memang sama sekali belum pernah memperkuat Inggris di semua level. Penampilan apiknya di musim lalu dan musim ini bersama Villa pun masih gagal mencuri perhatian pelatih Timnas Senior Inggris, Gareth Southgate.
Kini, hampir bisa dipastikan jika Cash akan dipanggil pelatih Timnas Polandia, Paulo Sousa untuk jeda internasional November nanti.
Timnas Polandia sendiri saat ini masih berada di urutan kedua Grup I Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa, di belakang Timnas Inggris.
Polandia akan menghadapi Andorra pada 12 November dalam laga lanjutan Grup I, sebelum menjamu Hungaria tiga hari setelah itu.