Mobilnya Digeruduk Fans Barcelona, Ronald Koeman: Orang-orang yang Tak Tahu Aturan

Syaiful Rachman Suara.Com
Selasa, 26 Oktober 2021 | 22:01 WIB
Mobilnya Digeruduk Fans Barcelona, Ronald Koeman: Orang-orang yang Tak Tahu Aturan
Ekspresi pelatih Barcelona, Ronald Koeman pada laga Liga Champions kontra Benfica di Estadio da Luz, Lisbon, Portugal, Kamis (30/9/2021) dini hari WIB. [PATRICIA DE MELO MOREIRA / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Barcelona Ronald Koeman mengaku sangat kecewa dengan sikap fans Los Cules terhadap dirinya usai duel El Clasico di Camp Nou akhir pekan kemarin. Hal itu diungkapkan Koeman dalam jumpa pers jelang laga kontra Rayo Vallecano yang digelar Selasa (26/10/2021).

Diberitakan sebelumnya, fans Barcelona mengeruduk mobil Ronald Koeman ketika ia meninggalkan Camp Nou setelah kekalahan 2-1 dari Real Madrid, Minggu (24/10/2021). Menurutnya, saat itu bahkan tidak ada anggota keamanan stadion yang melindunginya.

"Memang benar saya tidak menyukai apa yang terjadi ketika saya berada di dalam mobil, tetapi saya menyukai orang-orang yang lebih tahu," kata Koeman dalam konferensi pers pra-pertandingan.

Bek Barcelona Gerard Pique (kedua kanan) bersaing dengan gelandang Real Madrid Casemiro selama pertandingan sepak bola Liga Spanyol antara FC Barcelona dan Real Madrid CF di stadion Camp Nou, Barcelona, Minggu (24/10/2021). [JOSEP LAGO / AFP]
Bek Barcelona Gerard Pique (kedua kanan) bersaing dengan gelandang Real Madrid Casemiro selama pertandingan sepak bola Liga Spanyol antara FC Barcelona dan Real Madrid CF di stadion Camp Nou, Barcelona, Minggu (24/10/2021). [JOSEP LAGO / AFP]

"Saya tahu di mana saya harus berada dan saya ingin menikmati waktu saya. Saya tahu bagaimana ini bekerja. Saya ingin menikmatinya. Jika delapan tahun, jika tiga bulan, jika satu tahun... tidak masalah," sambungnya seperti dikutip Marca.

Baca Juga: Australia Dominan, Timnas Indonesia Menyerah dengan Skor 3-2

"Saya kira tidak ada solusi. Bagi saya itu masalah sosial," komentarnya.

“Mereka adalah fans Barcelona atau orang-orang yang memiliki masalah dalam hal pendidikan. Mereka tidak tahu soal aturan dan nilai-nilainya."

“Suasana di lapangan, bahkan saat 0-2, adalah kebalikannya. Anda tidak perlu terlalu memperhatikan orang-orang ini."

"Dengan video, dengan rekaman ... kita sudah melihatnya di sini setiap hari. Tampaknya hanya saya, tetapi Anda harus tahu bahwa hal yang sama terjadi pada banyak pemain, dengan keluarga mereka."

"Mungkin bagi saya, bertanggung jawab, itu lebih dibesar-besarkan. Itu bahkan terjadi pada [Carles] Puyol. Anda tidak bisa begitu saja keluar dari lapangan seperti orang lain. Anda harus menemukan jalan. Ini masalah sosial."

Baca Juga: PSIS Semarang vs Persib Bandung: Pangeran Biru Menang 1-0

Dalam laga yang digelar di Camp Nou, dua gol Madrid dicetak oleh David Alaba di menit 32 dan Lucas Vazquez di menit 90+4. Sedangkan satu-satunya gol balasan Barcelona dilesakkan oleh Sergio Aguero di menit 90+7.

Kalah di jornada ke-9, Barcelona pun kini masih tertahan di posisi sembilan dengan koleksi 15 poin. Sementara Real Madrid menempati posisi dua klasemen sementara La Liga dengan koleksi 20 poin.

Kamis (28/10/2021) dini hari WIB, Barcelona berkesempatan untuk mendulang poin saat bertandang ke markas Rayo Vallecano di pekan ke-10.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI