Suara.com - Jadwal Liga Inggris malam ini, Sabtu (23/10/2021) akan menyajikan enam pertandingan pekan kesembilan. Ada duel Chelsea vs Norwich hingga Brighton vs Man City.
Chelsea akan menghadapi Norwich di Stamford Bridge. Pertandingan itu dijadwalkan bergulir pada pukul 18.30 WIB.
The Blues --julukan Chelsea-- punya masalah jelang laga ini. Dua penyerang utama mereka, Romelu Lukaku dan Timo Werner dipastikan absen karena cedera.
Kondisi itu membuat pelatih Thomas Tuchel putar otak. Dia mengindikasikan akan menempatkan Kai Havertz yang memiliki posisi alami gelandang serang sebagai ujung tombak.
Baca Juga: Chelsea vs Norwich City, Tuchel Berharap Kai Havertz Pimpin Lini Depan The Blues
"Tanpa Romelu kami berpikir bisa tampil dengan Timo sebagai nomor sembilan atau Kai," tutur Tuchel dalam laman resmi Chelsea.
"Menurut saya, posisinya nanti tidak bisa dibilang false nine karena Kai juga kuat baik di sepertiga akhir atau diantaranya," tambahnya.
Romelu Lukaku dan Timo Werner diperkirakan absen dalam dua laga ke depan. Lukaku mengalami masalah di pergelangan kaki, sementara Werner hamstring.
Di sisi lain, opsi untuk menjadikan Christian Pulisic sebagai ujung tombak juga tak mungkin dilakukan. Pemain asal Amerika Serikat itu juga punya masalah pada pergelangan kakinya.
Kondisi itu tak membuat Tuchel panik. Dia lebih memilih untuk fokus mencari solusi mengalahkan Norwich tanpa penyerang murni.
Baca Juga: Ritual Bruno Fernandes Sebelum Tanding dan 4 Berita Bola Terkini
“Tidak ada berita besar untuk Romelu dan Timo,” kata Tuchel dilansir dari laman resmi Chelsea FC, Sabtu (23/10/2021).
“Mereka keluar untuk besok dan mereka keluar untuk pertandingan Southampton, dan dari sana kita melihat apa yang selanjutnya," tambahnya.
Di laga lain, Manchester City akan bertandang ke markas Brighton di Stadion Amex. Pertandingan tersebut dijadwalkan bergulir pada pukul 23.30 WIB.
Berikut jadwal Liga Inggris malam ini, Sabtu (23/10/2021) WIB:
18.30 Chelsea vs Norwich
21.00 Crystal Palace vs Newcastle United
21.00 Everton vs Watford
21.00 Leeds vs Wolves
21.00 Southampton vs Burnley
23.30 Brighton vs Manchester City