Suara.com - Liverpool akan melakukan negosiasi untuk menunda keberangkatan Sadio Mane, Mo Salah, dan Naby Keita untuk membela negaranya masing-masing di Piala Afrika 2021.
Piala Afrika akan dimulai pada 9 Januari, jika mengacu pada aturan FIFA, Salah, Mane, dan Naby Keita harus meninggalkan Liverpool pada 27 Desember.
Jurgen Klopp melakukan negosiasi agar keberangkatan pemainnya untuk Piala Afrika berhasil diundur.
Jika negosiasi gagal, Liverpool akan kehilangan pemain dan berpotensi absen dalam delapan laga termasuk absen dalam pertandingan melawan Chelsea dan Leicester.
Baca Juga: Diego Simeone Beber Alasan tak Mau Salaman dengan Jurgen Klopp
Jurgen Klopp mengadakan pembicaraan dengan tim nasional selama jeda internasional bulan depan dalam upaya membujuk mereka untuk mengizinkan para pemain pergi pada Januari.
Harapannya adalah agar ketiganya siap untuk perjalanan ke Stamford Bridge pada 2 Januari, sebelum mereka berangkat ke Kamerun menjelang dimulainya kompetisi.
Senegal yang merupakan negara Mane dan Guinea --negara Keita sama-sama memulai kampanye mereka pada 10 Januari, sementara tim Mesir selaku negara Mohamed Salah, tidak bermain hingga 11 Januari.
"Saya suka kompetisi tetapi Piala Afrika yang hadir pada Januari, bagi kami, adalah bencana,” kata Jurgen Klopp dilansir dari Metro, Rabu (21/10/2021).
"Selain itu, kami sama sekali tidak memiliki kekuatan, jadi jika kami mengatakan, 'Kami tidak akan melepaskannya', pemain tersebut diskors."
Baca Juga: 7 Fakta Menarik Usai Liverpool Taklukkan Atletico di Liga Champions
'Bagaimana mungkin perusahaan yang membayar pemain tidak bisa memutuskan pemain harus bertahan atau tidak?” tambahnya.
Sementara itu, Liverpool berharap bisa melanjutkan tren positif pasca kemenangan beruntun mereka atas Watford dan Atletico Madrid, dengan raupan tiga poin saat melawan Manchester United di Liga Inggris pada Minggu (24/10/2021).
Penulis: Aulia Ivanka Rahmana