West Ham vs Genk: The Hammers Terus Jaga Kesempurnaan

Arief Apriadi Suara.Com
Jum'at, 22 Oktober 2021 | 05:43 WIB
West Ham vs Genk: The Hammers Terus Jaga Kesempurnaan
Bek West Ham United asal Inggris Craig Dawson (tengah) melakukan selebrasi dengan rekan satu timnya setelah mencetak gol pembuka pertandingan lanjutan Grup H Liga Europa antara West Ham vs Genk di The London Stadium, di London timur pada Jumat (22/10/2021). Ian KINGTON / AFP.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - West Ham United terus menjaga kesempurnaan menyusul kemenangan telak atas Genk dalam laga lanjutan Grup H Liga Europa 2021/2022, Jumat (22/10/2021).

Dalam pertandingan di Stadion London itu, West Ham United berhasil mengalahkan wakil Belgia dengan skor telak 3-0.

Tiga gol pasukan David Moyes dicetak Craig Dawson (45+1'), Issa Diop (57'), serta Jarrod Bowen pada menit ke-59.

Kemenangan ini kian menegaskan dominasi West Ham di Liga Europa. Dalam tiga laga terakhir, The Hammers selalu meraih kemenangan.

Baca Juga: Profil Patson Daka, Pemain Leicester City Pertama yang Bikin Quattrick sejak 1958

Hebatnya, torehan kemenangan itu juga dibarengi statistik impresif, di mana West Ham telah mengemas tujuh gol tanpa kebobolan sekalipun dalam periode tersebut.

Lebih hebat, kemenangan nirbobol atas Genk turut membuat West Ham menjadi satu-satunya tim Liga Inggris yang belum kebobolan di kompetisi Eropa.

Pertahanan West Ham secara statistik lebih hebat dari juara bertahan Liga Champions Chelsea yang hingga kini sudah kebobolan satu gol, sebagaimana merujuk data Squawka.

Kemenangan ini membuat West Ham United kokoh di puncak klasemen Grup H Liga Europa dengan poin sempurna yakni sembilan dari tiga laga.

Sementara bagi Genk, hasil ini membuat mereka terbenam di dasar klasemen dengan raihan tiga poin, hasil dari sekali menang dan dua kalah.

Baca Juga: Jadwal Liga Europa Malam Ini: Ada Lazio vs Marseille, West Ham vs Genk

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI