Suara.com - Pelatih Barcelona, Ronald Koeman merasa frustasi dengan kualitas penyelesaian akhir timnya saat mengalahkan Dynamo Kyiv dalam matchday ketiga Grup E Liga Champions 2021/2022, Kamis (21/10/2021) dini hari WIB.
Dalam pertandingan di Camp Nou itu, Barcelona cuma menang tipis 1-0 lewat sontekan bek Gerard Pique pada menit ke-36.
Selepas gol tersebut, permainan Barcelona mengendur. Meski menciptakan beberapa peluang emas, Memphis Depay dan kawan-kawan tak mampu menambah jumlah gol hingga laga berakhir.
Ini merupakan kemenangan perdana Barcelona di ajang Liga Champions musim ini, setelah di dua laga sebelumnya dipermalukan Benfica dan Bayern Munich dengan skor identik 0-3.
Baca Juga: Zenit vs Juventus: Bianconeri Menang Susah Payah, Kulusevski Jadi Pahlawan
“Saya pikir Anda harus melihat bahwa setelah jeda babak pertama kami menciptakan tiga peluang bersih,” kata Ronald Koeman usai pertandingan seperti dilansir Marca, Kamis (21/10/2021).
"Anda tidak bisa begitu pemaaf di depan gawang. Kami mempertaruhkan hidup kami. Untungnya, kami sempurna dalam bertahan," tambahnya.
Ronald Koeman berujar bahwa performa Barcelona perlahan membaik, tetapi insting untuk 'membunuh' lawan dalam pertandingan belum muncul dalam diri skuadnya.
"Kami telah menjadi tim yang lebih baik, tetapi kami harus menyingkirkan lawan. Setelah satu jam kami seharusnya bisa mencetak tiga atau empat gol," pungkasnya.
Terlepas dari ketidakpuasan Ronald Koeman, hasil ini membuka peluang Barcelona lolos ke fase gugur.
Baca Juga: Hasil Liga Champions: Cristiano Ronaldo Bawa Man United Comeback Atas Atalanta
Posisi mereka saat ini naik ke urutan ketiga dengan 3 poin, meninggalkan Kiev di posisi juru kunci yang baru mengoleksi 1 poin..