Cetak Gol untuk Timnas Indonesia U-23, Bagus Kahfi Dipuji oleh FC Utrecht

Rabu, 20 Oktober 2021 | 11:07 WIB
Cetak Gol untuk Timnas Indonesia U-23, Bagus Kahfi Dipuji oleh FC Utrecht
Amiruddin Bagus Kahfi melakukan selebrasi usai mencetak gol kemenangan Timnas Indonesia U-23 saat melawan Tajikistan dalam laga uji coba, Selasa (19/10/2021) malam WIB. (Dok. PSSI).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bagus Kahfi mendapatkan sanjungan dari klubnya, FC Utrecht. Ini setelah pesepakbola 19 tahun itu mencetak satu gol kemenangan Timnas Indonesia U-23 vs Tajikistan pada laga uji coba di Republican Central Stadium, Dushanbe, Tajikistan, Selasa (19/10/2021) malam WIB.

Garuda Muda --julukan Timnas U-23-- tertinggal lebih dulu dari Tajikistan pada menit kelima melalui Shervoni Mabatshoev. Timnas U-23 mampu membalas hingga memenangi pertandingan lewat gol Hanis Saghara dan Bagus Kahfi.

Akun Twitter FC Utrecht, @fcutrecht dan @FCUtrecht_EN memuji performa Bagus Kahfi bersama Timnas Indonesia U-23. Menurut mereka, Bagus sangat luar biasa.

"Partai pertama dengan Timnas Indonesia U-23, gol pertama dengan Timnas Indonesia U-23. Striker FC Utrecht U-23, Bagus Kahfi membantu timnya mengalahkan Tajikistan hari ini dalam uji coba dengan skor 2-1," tulis FC Utrecht.

Baca Juga: Hanis Saghara Ungkap Kunci Comeback Timnas U-23 atas Tajikistan

Seperti diketahui, penampilan ini menjadi yang pertama untuk Bagus di timnas sejak dua tahun terakhir. Mantan pemain Barito Putera itu sudah absen sejak 2019 akibat cedera parah.

Setelah pulih dari cedera, Bagus bergabung dengan Jong Utrecht, skuad U-23 FC Utrecht yang bermain di kasta kedua Liga Belanda sejak Februari 2021.

Setelah gabung FC Utrecht, Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong mulai meliriknya. Tentu saja ini jadi kesempatan bagi sang pemain kembali ke tim nasional.

Berikutnya, Bahus Kahfi dan kawan-kawan akan menjajal kekuatan Nepal U-23 pada laga uji coba pada 22 Oktober mendatang. Setelah itu, tim Merah Putih akan bertanding di Kualifikasi Piala Asia U-23 2022 melawan Australia.

Adapun laga melawan Australi berlangung pada 27 dan 30 Oktober mendatang di Tajikistan. Jika berhasil mengalahkan Australia, Timnas Indonesia U-23 bakal lolos ke babak berikutnya.

Baca Juga: 5 Pose Cantik Shella Bernadetha yang Berkirim Lope untuk Penyerang Timnas Bagus Kahfi

Garuda Muda hanya tinggal menghadapi Australia di ajang ini menyusul mundurnya China dan Brunei Darussalam dengan alasan pandemi Covid-19.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI